Tanggapan Persib Usai Kim Jeffrey Resmi Berlabuh di PSS Sleman

Kim Jeffrey Kurniawan.
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

VIVA – Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, angkat bicara mengenai hengkangnya Kim Jeffrey Kurniawan. Robert mengatakan bahwa Kim menolak perpanjangan kontrak yang sudah disodorkan manajemen Persib. 

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pemain berdarah Jerman itu lebih memilih mundur dari Maung Bandung setelah lima tahun bersama. Kim Jeffrey akhirnya resmi bergabung dengan PSS Sleman

"Kim sudah mengambil keputusan yang jelas bahwa dia tidak menerima perpanjangan kontrak dari kami,"tegas Robert kepada wartawan, Senin 1 Maret 2021. 

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Pelatih asal Belanda ini mengaku telah berusaha merayu Kim Jeffrey agar tetap bertahan di Persib. Namun, keputusan Kim sudah bulat untuk pergi dari Persib Bandung. 

"Kami sudah dua kali melakukan diskusi dan pertemuan, tapi Kim pada akhirnya menunjukkan keinginan untuk mengambil tantangan baru bersama Sleman," terangnya. 

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Kendati begitu, Robert mendoakan yang terbaik untuk Kim Jeffrey bersama klub barunya. Dia berharap karier sepakbolanya lebih baik, meskipun tidak bersama Persib. 

"Saya mendoakan yang terbaik untuk Kim karena dia sudah melakukan hal yang bagus bersama Persib Bandung, kami berharap yang terbaik dalam karir barunya. Dia pemain yang bagus, pribadi yang baik dan saya yakin bersama Sleman dia bisa melakukan tugasnya dengan baik pula," ucapnya. 

Pemain Persik Kediri Flavio Silva

Hasil Pertandingan Persik Kediri Vs PSS Sleman, 8 Gol dan 1 Kartu Merah

Hasil pertandingan Persik Kediri melawan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1, Rabu 24 April 2024. Skor berakhir imbang 4-4 dalam duel yang digelar di Stadion Brawijaya.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024