Timnas U-23 Vs Tira Persikabo Diamankan 238 Polisi

Uji coba internal Timnas Indonesia U-23.
Sumber :
  • www.pssi.org

VIVA – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus menyebut pihaknya menerjunkan ratusan personel mengawal laga uji coba Timnas Indonesia U-23 melawan Tira Persikabo

Thomas Doll: Manchester United Kebobolan 4 Kali, Persija Cuma 1

"Kesiapan pengamanan dari Polres Jakarta Pusat dan Polda Metro Jaya 238 personel," ucapnya di Markas Polda Metro Jaya, Jumat 5 Maret 2021.

Dia menegaskan kalau pertandingan hari ini tidak diperbolehkan membawa penonton, meski sudah berizin. Hal itu guna menghindari terjadinya kerumunan massa. Selain itu, hal ini juga sebagai salah satu penerapan protokol kesehatan penanganan COVID-19.

Tira Persikabo Tidak Silau dengan Nama Besar Persija

"Kedua maksimal para pemain official dan perangkat cuma 272 orang, termasuk pejabat terkait, media dan keamanan yang di dalam karena tetap harus mematuhi protokol kesehatan," katanya.

Sebelumnya diberitakan, Kepolisian Republik Indonesia memberikan izin terkait laga uji coba Timnas Indonesia U-22 melawan Tira Persikabo (5/3) dan Bali United (7/3) yang rencananya digelar di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Persija Jakarta Bawa Pulang 1 Angka dari Markas Tira Persikabo

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Rusdi Hartono. Dalam keterangannya, Rusdi menegaskan jika izin sudah dikeluarkan dan tertuang dalam surat izin nomor 1/III/2021 tanggal 4 Maret 2021 dan ditandatangani oleh Kepala Badan Intelijen Keamanan (Kabaintelkam) Polri, Komisaris Jenderal Polisi Paulus Waterpauw.

"Polri telah mengeluarkan izin, yaitu surat izin nomor 1/III/2021 tanggal 4 Maret 2021. Ini izin yang dikeluarkan Polri yang ditandatangani oleh Kepala Badan Intelijen Keamanan Polri Komisaris Jenderal Polisi Paulus Waterpauw untuk kegiatan pertandingan uji coba Timnas SEA Games U-23 dengan beberapa klub sepakbola yang ada di tanah air," kata Rusdi dalam keterangannya kepada wartawan di Jakarta, Jumat 5 Maret 2021.

Bhayangkara FC saat kalahkan Persik Kediri

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Ada hal menarik terkait asal usul dua klub Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC. Keduanya berasal dari dua instansi militer, yakni PS TNI dan PS Polri.

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024