Ini Biang Keladi yang Buat Bhayangkara Kena Hantam Persija

Pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster
Sumber :
  • bhayangkarasolofc.id

VIVA – Memiliki peluang lolos cukup besar untuk melaju ke 8 besar Piala Menpora. Bhayangkara FC justru tumbang atas Persija Jakarta dengan skor 1-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu, 31 Maret 2021. 

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengatakan pertandingan melawan Persija merupakan laga yang dia nantikan. Kedua tim sama-sama ngeyel meraih kemenangan. Tetapi dia juga menyesalkan, dua gol yang dilesatkan oleh Macan Kemayoran berawal dari kesalahan pemainnya. 

"Ini pertandingan yang saya harapkan, di babak pertama kita mendominasi dan mencetak gol," kata Paul.

Spanduk Sindiran Suporter Bali United untuk Bhayangkara FC: Degradasi Karma 2017

Pada babak kedua pemain membuat dua kesalahan yang membuat Persija mampu mencetak dua gol. Pertama membuat pelanggaran di area pertahanan. Kedua membuang bola tidak sempurna. Sapuan pemain Bhayangkara justru jatuh ke pemain Persija dan berbuah gol kedua untuk Macan Kemayoran. 

"Di babak kedua kondisi pemain mulai menurun, gol yang terjadi oleh Persija itu karena kesalahan kita sendiri yang satu pelanggaran. Kedua adalah membuang bola yang tidak terlalu jauh dan akhirnya jatuh di pemain Persija. Jadi semua ini karena kesalahan kita sendiri dan kurang beruntung," ujar Paul.  

Perjalanan Bhayangkara FC: Dari Persikubar, Merger dengan PS Polri, Juara Lalu Degradasi dari Liga 1

Paul menolak anggapan, bahwa gol pertama Persija karena ketidakmampuan pemain Bhayangkara dalam menghalau skema set piece. Menurutnya, banyak serangan Persija dari skema set piece yang juga digagalkan oleh pemain-pemain Bhayangkara FC. 

"Tidak (gagal antisipasi), kita sudah mengantisipasinya kita sudah melakukan latihan. Kita tidak gagal antisipasi karena Persija juga beberapa kali set piece kita gagalkan. Hanya satu yang menjadi gol mungkin karena pemain terlalu ke depan," tutur Paul. 

Bali United vs Bhayangkara FC

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Suporter Bali United menjadi sorotan saat tim kebanggaannya menjamu Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024