Piala Menpora 2021 Lancar, Menpora Amali Apresiasi PSSI dan Panpel

Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Mochamad Iriawan dan jajarannya
Sumber :
  • VIVA/Pratama Yudha

VIVA – Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, Zainudin Amali, memberikan apresiasi tinggi pada panitia penyelenggara Piala Menpora 2021. Itu setelah dia menilai gelaran turnamen pramusim ini berjalan sukses.

Tolak ukur keberhasilan Piala Menpora salah satunya dilihat dari kepatuhan para suporter yang menyaksikan pertandingan Piala Menpora dari rumah. Tak hanya itu, seluruh pihak terkait juga terhindar dari paparan COVID-19.

"PSSI dan penyelenggara turnamen Piala Menpora tadi datang ke kantor dan melaporkan beberapa hal tentang penyelenggaraan turnamen ini. Termasuk persiapan penutupan dan apa yang disiapkan untuk bergulirnya Liga 1 dan Liga 2," kata Amali dalam konferensi pers usai pertemuan dengan PSSI di Kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu 21 April 2021.

"Kita tunggu sama-sama hasilnya. Mudah-mudahan baik sampai akhir dan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 akan bergulir lagi pada tanggal 3 Juli. Kami sampaikan juga apresiasi dari pemerintah kepada PSSI dan pengurus Piala Menpora, yakni LIB dan jajarannya. Ujiannya tingga di final nanti," lanjutnya.

Lebih lanjut, pria asal Gorontalo itu juga tak lupa terus mengingatkan pada para suporter agar menahan diri untuk tak berkerumun dan datang ke stadion. Dia berharap sikap disiplin ini dipertahankan hingga nanti Liga 1 bergulir.

"Kepada para suporter, khususnya pendukung Persib Bandung dan Persija Jakarta, tetap jaga kedisiplinan seperti di babak penyisihan dan semifinal, tetap nonton di rumah. Kalau ada yang coba-coba berkerumun mau nonton bareng, langsung dicegah oleh pimpinan suporter," ucap politikus asal Gorontalo.

"Harapan saya kepada tim yang akan bertanding, menyuguhkan yang berkualitas, menghibur, karena penonton sudah bisa tertib, maka beri mereka suguhan dengan tontonan yang enak dan tertib," tutur dia.

Di sisi lain, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersyukur melihat penyelenggaraan Piala Menpora berjalan lancar. Mulai dari pertandingannya juga protokol kesehatannya.

Apa Sih Tugas Asisten Wasit Tambahan di Liga 1

"Kami sampaikan semua kegiatan dapat berjalan sesuai dengan timeline dan prokes kesehatannya yang disesuaikan pemerintah. Tidak ada masalah yang timbul, semua tepat waktu termasuk kami melaporkan peran suporter yang menaati aturan pemerintan dan federasi, hampir tidak ada pergerakan suporter ke stadion. Itu yang buat kita bangga, suporter kita tertib," tutur Iriawan.

Apsumsi gelar turnamen Piala Menpora U-12

Apsumsi Gelar Turnamen Sepakbola Piala Menpora U-13, 16 Tim Bersaing Raih Juara

Asosiasi Pembina Sepak Bola Usia Muda Seluruh Indonesia (Apsumsi) bakal menggelar turnamen sepak bola Piala Menpora U-13 di Lapangan FORSGI

img_title
VIVA.co.id
24 Agustus 2023