Reaksi Teco Usai Ilija Spasojevic Dibuang dari Timnas Indonesia

Sesi latihan Timnas Indonesia
Sumber :
  • PSSI

VIVA – Penyerang naturalisasi Bali United, Ilija Spasojevic tak masuk dalam daftar 28 pemain pilihan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Spaso awalnya dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan di Jakarta sejak 1 Mei 2021 kemarin. Namun, Shin Tae-yong lebih mempercayakan posisi striker Timnas Indonesia pada Kushedya Yudo, dan Muhammad Rafli.

Selain Spaso, pemain Bali United yang dipinjamkan ke Persis Solo, Irfan Jauhari juga tak masuk ke dalam daftar 28 pemain yang akan dibawa ke Uni Emirat Arab.

Photo :
  • PT Liga Indonesia Baru

Menanggapi hal itu, pelatih Bali United, Stefano Cugurra angkat bicara. Juru taktik asal Brasil ini menyebut Spaso dan Irfan Jauhari harus tetap semangat.

Pelatih yang akrab disapa Teco itu menyatakan, Spaso masih bisa berkontribusi untuk Bali United yang akan tampil di Piala AFC 2021.

“Dua pemain ini (Ilija Spasojevic dan Irfan Jauhari) saya pikir mereka harus tetap semangat,” kata Teco dalam laman resmi klub.

"Mereka punya kesempatan untuk balik ke klun, dan kerja keras lagi. Saya melihat mereka bisa bantu tim untuk punya prestasi," sambungnya.

Blak-blakan, Ketum PSSI Erick Thohir Ungkap Pembicaraan dengan Emil Audero

Dengan dicoretnya Spaso dan Irfan Jauhari, Bali United kini hanya menyumbangkan dua pemain untuk Timnas Indonesia. Mereka adalah Nadeo Arga Winata dan Kadek Agung Widnyana Putra.

Photo :
  • baliutd.com
Kata Pelatih Australia Usai Dikalahkan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia

Di sisi lain, Timnas Indonesia akan berangkat ke Dubai pada 17 Mei mendatang untuk menjalani tiga sisa laga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Grup G.

Pertama, Indonesia akan menghadapi Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni. Namun, sebelum itu, Indonesia akan menjalani dua laga uji coba melawan Afganistan 25 Mei 2021, dan Oman 29 Mei 2021

Ernando Ari Jago Banget, Timnas Indonesia Butuh Naturalisasi Kiper Inter Milan?


 

Kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia

Pengakuan Shin Tae-yong usai Ernando Ari berhasil menggagalkan tendangan penalti Australia dan jadi pahlawan kemenangan skuad Garuda Muda.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024