PSIS Semarang Cuma Bagus Selama 70 Menit saat Kalahkan PSIM

Uji coba PSIS Semarang vs PSIM Yogyakarta
Sumber :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno

VIVA – PSIS Semarang menang atas PSIM Yogyakarta saat melakoni laga uji coba di Stadion Citarum pada Minggu sore WIB 27 Juni 2021. Tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar unggul dua gol tanpa balas.

Persikabo 1973 Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi dari Liga 1 Musim Ini

Gol PSIS diborong oleh Hari Nur Yulianto pada babak pertama. Eksekusi penalti dan sundulannya yang membuat PSIM menelan kekalahan.

Pada pertandingan ini, pelatih PSIS, Dragam Djukanovic menurunkan skuad terbaiknya. Baru di babak kedua dia melakukan rotasi, termasuk penggawa berusia muda.

Polemik Masa Lalu, Kiper Timnas Indonesia Minta Maaf ke Shin Tae-yong

PSIM yang mencoba untuk mengejar ketertinggalan tak kunjung sanggup memecah kebuntuan. Skuad asuhan Seto Nurdiantoro harus pasrah tak bisa unjuk ketajaman.

Dragan tak lantas puas dengan kemenangan ini. Menurut dia, para pemain cuma bagus selama 70 menit saja. Sisanya mereka tak maksimal.

PSBS Biak Buka Suara Terkait Kerusuhan Suporter di Kandang Semen Padang

Pemain muda yang diturunkan juga mendapatkan catatan khusus. Menurut Dragan, mereka masih harus berkembang jika ingin bersaing di Liga 1.

"Hari ini hanya bagus dalam 70 menit. Catatan untuk pemain muda, mereka harus lebih berkembang kalau mau bersaing di arena Liga 1," kata Dragan usai pertandingan.

Dari kubu PSIM, Seto mengaku anak asuhnya mendapat pelajaran penting dari uji coba ini. Baik bagi mereka dalam persiapan menuju Liga 2 2021 sehingga tahu apa yang harus dibenahi.

"Babak pertama serangan mengalami kebuntuan. Kami juga adaptasi lapangan sintetis. Sedangkan di babak kedua kami mulai enjoy, namun masih banyak yang harus dibenahi," tuturnya.

Laporan Teguh Joko Sutrisno

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya