Arema Ditaklukkan PSIM Yogyakarta di Laga Uji Coba

Logo Liga 1 2021-2022
Sumber :
  • Instagram/@pt_lib

VIVA – PSIM Yogyakarta berhasil mengalahkan Arema FC 1-0 dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Mandala Krida, Kamis 19 Agustus 2021. Pertandingan ini dilakukan secara tertutup tanpa ada penonton.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

PSIM Yogyakarta yang berlaga di Liga 2 menurunkan para pemain utamanya kala menghadapi Arema. Di babak pertama kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.

Pada babak kedua, Arema harus bermain dengan 10 orang. Penyerang andalan tim Singo Edan, Carlos Fortes diganjar kartu merah karena melanggar pemain PSIM Yogyakarta, Beny Wahyudi.

Hasil Liga 1: Kejutan Arema di Markas Borneo FC, Persija Tahan Imbang Barito Putera

Unggul jumlah pemain, PSIM Yogyakarta yang dilatih oleh Seto Nurdiyantoro ini pun mulai gencar menyerang dan berupaya membobol gawang Singo Edan.

Perjuangan anak-anak Laskar Mataram berbuah manis di menit 78. Tendangan bebas Aditya Putra Dewa sukses menjebol gawang Arema. Skor 1-0 ini bertahan hingga akhir pertandingan.

Sudah Juara Regular Series, Borneo FC Tetap Ingin Taklukkan Arema FC

Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro mengatakan bahwa dari laga uji coba ini ada sejumlah evaluasi bagi timnya.

Seto menilai anak asuhnya masih banyak melakukan kesalahan-kesalahan yang mendasar seperti kesalahan umpan. Selain itu kondisi fisik para pemain dinilai juga belum 100 persen.

"Ada beberapa kesalahan passing individu. Ini akan kita evaluasi apakah kondisi fisik belum kembali atau karena masalah mental. Ini yang kita cari sama-sama," ucap Seto.

Meski demikian Seto mengaku ada pemain-pemainnya yang sudah menunjukkan skill yang baik. Seto menyebut beberapa kesalahan dalam pertandingan ini akan dievaluasi guna persiapan bermain di Liga 2 mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya