Dalih Aji Santoso Usai Persebaya Dihantam Borneo FC

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.
Sumber :
  • instagram.com/officialpersebaya

VIVA – Persebaya Surabaya harus menelan pil pahit pada laga pekan pertama Liga 1 2021/2022 usai dihantam Borneo FC dengan skor 1-3 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Sabtu malam WIB, 4 September 2021.

Drama 4 Gol Lawan Madura United, Dewa United Jaga Asa Tembus Championship Series

Dalam laga tersebut, Persebaya tertinggal lebih dulu 0-3 dari Borneo lewat gol Muhammad Sihran (8'), Terens Puhiri (48'), dan Guy Junior (61'), sebelum Ricky Kambuaya memperkecil kedudukan pada menit 75.

Selepas pertandingan, pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengungkapkan, sejumlah faktor yang membuat tim asuhannya menyerah dari Borneo. Menurutnya, masalah adaptasi menjadi sorotannya karena kompetisi telah lama libur.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

"Di laga ini, kami kalah 3-1. Kami apresiasi pemain karena mereka sedikit kesulitan beradaptasi setelah kompetisi lama libur," kata Aji.

"Yang terpenting dari di laga ini evaluasinya adalah supaya kami menjadi lebih baik ke depannya," ujarnya.

Ini Hal Paling Diwaspadai Arema FC dari PSM Makassar

Lebih lanjut, Aji menambahkan, gol pertama yang dicetak Borneo oleh Muhammad Sihran membuat mental skuad besutannya mendadak kendor. Dia pun menegaskan, kesalahan seperti itu tidak boleh terjadi di laga selanjutnya.

"Kami evaluasi gol perdana dari mereka yang seharusnya tidak terjadi apabila pemain belakan kami bisa mengantisipasinya. Kesalahan ini harus dievaluasi," ucapnya.

Kekalahan dari Borneo membuat Persebaya harus duduk dasar klasemen sementara Liga 1 musim ini dengan perolehan tanpa poin. Sedangkan, Borneo berada di puncak klasemen dengan koleksi 3 poin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya