Arema FC Matangkan Pesiapan Seri Kedua dengan Pemusatan Latihan

Pemain Arema FC merayakan gol
Sumber :
  • VIVA/Lucky Aditya

VIVA – Arema FC serius menghadapi seri kedua Liga 1 yang akan digelar di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Salah satu persiapan serius adalah menggelar pemusatan latihan. 

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Pemusatan latihan dilakukan di Agrokusuma, Kota Batu, Jawa Timur sejak 9 September dan akan berakhir pada 12 September 2021 mendatang. Singo Edan terus mematangkan taktik, strategi dan fisik jelang bergulirnya seri kedua Liga 1. 

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengatakan bahwa tiga faktor itu harus berjalan seimbang. Dia ingin pemain terus berbenah hingga menuju puncak performa. Sejauh ini pemusatan latihan berjalan dengan lancar. 

Hasil Liga 1: Kejutan Arema di Markas Borneo FC, Persija Tahan Imbang Barito Putera

"Kita matangkan semuanya karena dalam sepakbola kita berbicara keseluruhan. Mulai dari fisik, teknik, taktik hingga psikologi pemain. Hingga saat ini berjalan secara lancar," kata Eduardo, Senin, 11 Oktober 2021.

Pelatih asal Portugal ini mengatakan, progres selama pemusatan latihan berjalan dengan baik. Mereka terus berlatih menjalankan skema permainan yang dia inginkan. Tujuannya agar pada pertandingan di seri kedua Arema mampu meraih hasil optimal. 

Sudah Juara Regular Series, Borneo FC Tetap Ingin Taklukkan Arema FC

Mengawali seri kedua, Singo Edan akan menghadapi tim kuat salah satu kandidat juara, Persija Jakarta. Duel melawan Macan Kemayoran akan berlangsung pada Minggu, 17 Oktober 2021. 

"Sejauh ini progress masih normal. Kami terus berlatih dan mempersiapkan tim untuk laga selanjutnya. Kami harus terus menjaga level permainan dan harus lebih baik pada laga berikutnya," ujar Eduardo. 

 Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro dan pemain Arema FC Syaeful Anwar.

Lawan PSM Makassar Jadi Laga Hidup Mati Bagi Arema FC

Arema FC akan menghadapi laga hidup dan mati dalam lanjutan Liga 1 saat melawan PSM Makassar. Duel pekan ke-33 ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024