PSIS Vs Persib Bandung, Barisan Pertahanan dalam Sorotan

Pemain Persib Bandung
Sumber :
  • instagram.com/persib

VIVA – Barisan pertahanan Persib Bandung sedang dalam sorotan. Sebab, mereka melakukan blunder fatal saat bermain melawan PSS Sleman, pekan lalu. Akibatnya, dua kali gawang tim berjuluk Maung Bandung kebobolan.

Polemik Masa Lalu, Kiper Timnas Indonesia Minta Maaf ke Shin Tae-yong

Untungnya, dalam pertandingan tersebut, Persib mampu menyudahi pertandingan dengan kemenangan. Mereka unggul dengan skor 4-2 atas PSS.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengatakan, kesalahan yang dilakukan pemain dalam sebuah pertandingan adalah hal normal. Dia juga sudah melakukan evaluasi akan hal itu.

Malut United Promosi ke Liga 1, Tuah Rifal Lastori Berlanjut

"Saya rasa semua tahu, pemain bisa saja melakukan kesalahan individual dan itu tidak sering terjadi. Tapi kemarin dua bek tengah kami melakukan kesalahan dan dari statistik mengatakan itu benar terjadi," ujar Robert kepada wartawan. 

Pelatih asal Belanda ini enggan berbicara banyak mengenai dua kesalahan fatal timnya. Bagi dia, yang lebih penting adalah Persib memetik tiga poin. 

Bekuk PSIS Semarang, Bali United Tembus Posisi Tembus 3 Liga 1

Apalagi, kini Persib akan melakoni laga berat menghadapi PSIS Semarang pada pekan kesembilan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa 26 Oktober 2021. Ini adalah laga yang pastinya akan menguras fisik pemain.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Photo :
  • VIVA/Dede Idrus

Dia ingin para pemain Persib bisa meminimalisir kesalahan di atas lapangan. Karena jika itu terjadi, pemain lawan bakal memanfaatkannya untuk mencetak gol.

"Kami hanya melihat ke depan, pemain memahami itu untuk bekerja dengan lebih baik dan meminimalisir kesalahan yang dilakukan," paparnya. 

Pertahankan Tren Positif

Dalam duel PSIS vs Persib, Robert menargetkan poin penuh. Kemenangan tentu akan menjaga catatan Persib yang belum pernah mencicipi kekalahan di Liga 1 2021/2022.

"Jawabannya sederhana, kami harus bisa mencetak satu gol lebih banyak dari tim lawan. Dan jika itu bisa dilakukan maka kami akan tetap menjaga catatan tidak terkalahkan,"katanya. 

PSIS sekarang ini ada di urutan kedua klasemen sementara dengan raihan 18 poin hasil dari delapan pertandingan. Mereka juga belum terkalahkan di Liga 1 2021/2022.

Sedangkan Persib membuntuti di urutan ketiga. Di mana Maung Bandung telah mengantongi 16 poin. Andai bisa menang atas PSIS, mereka akan naik peringkat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya