Ronaldo Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Senior

Penyerang Timnas Indonesia U-18, Ronaldo Kwateh.
Sumber :
  • VIVA/Zulfikar Husein

VIVA –  Timnas Indonesia U-18 tengah menjalani pemusatan latihan di Turki. Salah satunya adalah penyerang Madura United, Ronaldo Kwateh.

Dua Amunisi Baru Timnas Indonesia Jelang Lawan Filipina

Ronaldo mendapat kesempatan latihan bersama Timnas Indonesia senior. Saat ini, Timnas senior juga sedang menjalani TC di Turki.

Tak hanya Ronaldo yang bisa berlatih bersama Timnas senior. Hal serupa dirasakan Subhan Fajri dan Frezy Al Hudaifi.

Merinding! 60 Ribu Suporter Padati Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di GBK

Tiga pemain tersebut mendapat kesempatan latihan beberapa menit bersama Timnas senior. Meski singkat, Subhan senang dengan kesempatan ini.

“Alhamdulillah seneng bisa disuruh gabung ke senior ya, buat nambah pengalaman juga. Ada dua (idola saya) Arhan dan Bang Asnawi. Idola saya karena kerja keras dan mentalnya kuat,” ungkap Subhan dilansir situs resmi PSSI.

Kiper dengan Label Timnas Indonesia Gabung Barito Putera

Impian Ronaldo di Timnas Indonesia
Pemain Madura United, Ronaldo Kwateh berkomitmen terus memperkuat Timnas Indonesia meski dirinya berpeluang membela Timnas Liberia. Ronaldo saat ini menjalani TC Timnas U-18 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20.

Ronaldo bisa saja membela Timnas Liberia lantaran sang ayah, Roberto Kwateh, berasal dari negara tersebut. Namun, pemain berusia 17 tahun tersebut menegaskan bahwa Roberto mendukung penuh pilihannya merumput bersama ‘Skuad Garuda’.

"Saya akan membela Timnas Indonesia, negara saya. Orang tua saya, termasuk papa, selalu mendukung," ujar Ronaldo seperti dilansir dari Antara, Selasa 16 November 2021.

Ronaldo saat ini menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-18 Indonesia yang menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki sebagai bagian dari persiapan menuju Piala Dunia U-20 tahun 2023.

Meski demikian, pemain kelahiran Yogyakarta itu sudah merasakan atmosfer Timnas Indonesia saat dirinya bermain untuk Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 kontra Australia pada Oktober 2021 lalu.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tertarik melihat penampilan Ronaldo di Liga 1 2021-2022, di mana dia menjadi debutan termuda di Liga 1 tepatnya pada usia 16 tahun 10 bulan 15 hari.
 

Suporter Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia

Terpopuler: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Fans Cegil yang Bar-bar

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik. Kali ini datangnya dari Timnas Irak yang baru saja mengalahkan Skuad Garuda dengan skor 0-2 dalam pertandingan di SUGBK.

img_title
VIVA.co.id
8 Juni 2024