Kasus Pembakaran Omah PSS Sleman Berakhir Damai

Kantor PSS Sleman Dibakar
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Kantor manajemen PSS Sleman atau dikenal dengan Omah PSS menjadi sasaran pembakaran dua suporter pada Minggu 28 November 2021 lalu. Pihak kepolisian telah berhasil mengamankan dua orang pelaku pembakaran tersebut.

Konfrontasi Memanas, Iran Pertimbangkan Penggunaan Nuklir Lawan Israel

Meski telah mengamankan pelaku pembakaran namun kasus berakhir dengan damai. Pihak manajemen PSS Sleman memutuskan untuk mencabut laporan terhadap pelaku.

Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistyono angkat bicara atas perdamaian tersebut. Wachyu mengungkapkan perdamaian diajukan oleh pihak manajemen PSS Sleman.

Kasus ABG Tabrak 11 Motor dan 2 Mobil di Bekasi Berakhir Damai

"Iya (damai). Laporan mereka sudah dicabut. Jadi dari PSS kemarin sudah mediasi dengan pelaku," kata Wachyu saat dihubungi wartawan, Kamis 2 Desember 2021.

Konferensi pers pembakaran kantor PSS Sleman

Photo :
  • VIVA/Cahyo Edi
Hajar Arema FC, Modal PSS Sleman Selamat dari Degradasi

"Alasan (manajemen) katanya itu (pelaku) anak-anak mereka sendiri. Suporter mereka sendiri. Dengan memohon dengan sangat sekali memohon kepada kami," imbuh Wachyu.

Wachyu menceritakan jika pihak manajemen PSS Sleman sempat datang ke Mapolres Sleman dalam proses perdamaian tersebut. Kedatangan manajemen PSS Sleman ini disebut Wachyu didampingi langsung oleh perwakilan Pemkab Sleman.

Wachyu memastikan bahwa tak ada interversi dari pihaknya terkait perdamaian tersebut. Keputusan damai, lanjut Wachyu, murni muncul dari pihak manajemen PSS Sleman.

Meskipun sudah berdamai, Wachyu menegaskan pihak kepolisian akan tetap melakukan pengawasan kepada dua pelaku. Jika dirasa para pelaku usai berdamai tidak berkelakuan baik maka kasus bisa kembali dibuka.

"Kami sifatnya tidak masalah (dengan perdamaian tersebut). Mereka (pelaku) tetap dalam pengawasan kami. Proses penyidikan kan masih berjalan. Kalau mereka dirasa nanti tidak baik, kami bisa buka perkaranya lagi," tegas Wachyu.

Diberitakan sebelumnya, dua orang pelaku pembakaran Omah PSS menyerahkan diri ke Polres Sleman pada Selasa 30 November 2021. Dari pemeriksaan diketahui kedua pelaku dalam keadaan mabuk saat beraksi.

Dua pelaku ini mengaku nekat membakar Omah PSS karena kecewa dengan hasil yamg didapat PSS Sleman di Liga 1. Insiden pembakaran ini diketahui tak  menimbulkan korban jiwa dan hanya menyisakan bekas hangus di bagian meja, kursi, lantai dan tembok di Omah PSS.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya