Babak 8 Besar Liga 2 Bakal Jadi Uji Coba Pertandingan dengan Penonton

Koreografi suporter PSS Sleman di final Liga 2
Sumber :
  • VIVA/Zulfikar Husein

VIVA – Babak 8 besar Liga 2 musim ini kemungkinan besar akan digelar dengan kehadiran penonton di stadion. Hal tersebut diumumkan Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, setelah berdiskusi dengan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru.

Kisah Andik Vermansah, Sempat Jadi Rebutan Klub Top Dunia Kini Terseok-seok di Liga 2

Dalam diskusi di Kantor Kemenpora, pada Senin siang, 6 Desember 2021, menekankan tentang kapan pertandingan sepakbola bisa dihadiri lagi oleh penonton di stadion. Babak 8 besar Liga 2 akhirnya akan menjadi kesempatan untuk melakukan uji coba tersebut.

Menpora Zainudin Amali

Photo :
  • VIVA/Adi Suparman
Film Siksa Kubur Raih 1 Juta Penonton dalam 4 Hari, Joko Anwar Girang

"Hari ini kami baru diskusi soal rencana uji coba dengan penonton di babak 8 besar Liga di Stadion Pakansari, Bogor, pada 15 Desember nanti," kata Zainudin, dalam jumpa pers secara virtual.

Menpora juga menegaskan, bahwa sebelum menjalankan rencana tersebut, pihaknya segera menggelar pertemuan dengan kepolisian, Satgas COVID-19, Kementerian Kesehatan, dan otoritas terkait lainnya.

Film Badarawuhi di Desa Penari Tembus 1 Juta Penonton, Joko Anwar Kasih Selamat

"Tolong jangan salah, hari ini diskusi persiapan, setelah itu kami rapat untuk membahas soal rekomendasi. Kemudian akan kami koordinasikan dengan penanggung jawab PPKM wilayah Jawa-Bali, pak Menko Marinves (Luhut Binsar Panjaitan)," ucapnya.

Jadwal Babak 8 Besar Liga 2 Belum Diumumkan

Sejauh ini, jadwal dan tempat pertandingan babak 8 besar Liga 2 memang belum diumumkan. Namun, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan bahwa babak 8 besar Liga 2 bisa dihadiri penonton ke stadion, tapi masih hanya untuk undangan saja.

"Kami batasi karena kami undang dahulu untuk uji coba. Ada 25 persen dari kapasitas, sekitar 5.000. Kami uji coba dulu, kalau ini sukses nanti lanjut ke Liga 1," ujar sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Adapun tim yang tampil di babak 8 besar Liga 2 nantinya terbagi menjadi dua grup, yakni Grup X dan Y. Di Grup X, ada Sriwijaya FC, RANS Cilegon, Persis Solo, dan Persiba Balikpapan. Sedangkan, di Grup Y, terdapat PSMS Medan, Dewa United, PSIM Yogyakarta, dan Sulut United.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya