PSSI: Timnas Indonesia Vs Timor Leste Batal Dihadiri Penonton

Suporter memberikan dukungan kepada timnas Indonesia
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Timnas Indonesia akan menjalani laa uji coba melawan Timor Leste dalam tajuk FIFA Matchday di Stadion I Wayan Dipta, Ginyar pada 27 dan 30 Januari 2022.

Terpopuler: Harga Pemain Timnas Indonesia Paling Mahal, Naturalisasi Shin Tae-yong

PSSI merencanakan duel ini bisa dihadiri penonton. Bahkan, pada Selasa 25 Januari 2022, tiket sudah mulai dijual, meski hanya untuk laga pada 27 Januari saja.

PSSI mengumumkan, tiket pertandingan Indonesia kontra Timor Leste bisa dibeli secara online. Terdapat dua kategori jenis tiket yang dijual yakni tribunne dan VIP. 

Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Ada Berapa Tahap Lagi?

Untuk tiket tribunne dijual dengan harga Rp70 ribu, sedangkan VIP dilepas dengan harga Rp250 ribu. Pertandingan ini rencananya akan dihadiri 25 persen dari kapasitas stadion atau sebesar 5.770.

Timnas Indonesia runner up Piala AFF 2020.

Photo :
  • ANTARA FOTO/FLONA TOBING
Alasan Haru Jay Idzes Rela Lepas Kesempatan Bermain dengan Timnas Belanda Demi Garuda

Namun, PSSI kini mengumumkan bahwa duel Indonesia versus Timor Leste tidak bisa dihadiri penonton.

Ketua Divisi Pembinaan Suporter PSSI, Budiman Dalimunthe mengatakan, setelah berkoordinasi dengan Pemprov Bali, untuk sementara izin belum dikeluarkan. Disinyalir, hal ini lantaran naiknya angka COVID-19.

"Mohon maaf untuk keterbatasan dan kondisi di FIFA matchday Januari 2022 belum bisa dilakukan dengan dukungan suporter di tribun. Semoga situasi dan kondisi terus membaik," kata Budiman Dalimunthe.

"Insya Allah, timnas Indonesia bisa bertanding dan didukung langsung oleh teman-teman suporter dari tribun stadion di kesempatan (FIFA matchday) berikutnya," imbuhnya.

Persiapan AFF U-23

Timor Leste merupakan lawan pengganti untuk Timnas Indonesia. Sebelumnya, tim Merah-Putih akan melawan Bangladesh sebanyak dua kali.

Bangladesh akhirnya gagal menjadi lawan bertanding karena belum mendapatkan suntikan vaksin COVID-19 lengkap.

Bek Timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga

Photo :
  • PSSI

Laga Indonesia melawan Timor Leste adalah bagian dari persiapan mengikuti Piala AFF U-23 2022 pada Februari mendatang di Kamboja. 

Banyak pemain-pemain muda yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong seperti Alfeandra Dewangga, Elkan Baggott, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Ramai Rumakiek, hingga Ronaldo Kwateh.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya