PSIS Semarang dalam Kondisi Prima, Siap Gebrak PSM Makassar

Pemain PSIS berlatih jelang melawan PSM Makassar
Sumber :
  • Dok. PSIS Semarang

VIVA PSIS Semarang akan kembali bertanding dalam laga lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Minggu sore WIB 6 Maret 2022. Lawannya kali ini adalah PSM Makassar.

Persija Kurang Maksimal saat Kalahkan Persis, Ini Alasannya

Asisten pelatih PSIS, Ahmad Resal mengungkapkan, seluruh pemainnya dalam kondisi bugar. Tak ada satu pun pemainnya yang cedera.

Hanya satu saja pemain yang harus absen, itu pun karena kena kartu merah saat melawan Tira Persikabo pada pertandingan sebelumnya.

Dibantu Persija Jakarta, Persib Bandung Pastikan Tiket ke Championship Series

Resal kembali bertekad memetik poin penuh alias kemenangan. Hal itu untuk menjaga mentalitas pemain setelah bisa bangkit saat menang melawan Tira Persikabo.

"Kemenangan melawan Persikabo jelas mengangkat mental pemain dan itu menjadi motivasi untuk kembali menang melawan PSM," jelas Resal.

Persik Kediri Lapor Satgas Anti Mafia Bola Usai Dibantai Bhayangkara FC

Ia mengungkapkan, timnya sudah melakukan evaluasi apa yang kurang ketika melawan Persikabo dan diperbaiki. Untuk melawan PSM ia sangat mewaspadai lawannya tersebut yang punya kecepatan.

Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic.

Photo :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno.

"PSM semua lini pemainnya bagus-bagus. Mereka punya kecepatan. Dan saya mewaspadai beberapa pemain mereka, tapi pada intinya semua pemain kita waspadai," ungkapnya.

Sementara itu, pemain PSIS, Safrudin Tahar, yang kebetulan asli Makassar mengaku tidak terpengaruh melawan tim asal kampung halamannya. Baginya, kemenangan untuk PSIS itu mutlak.

"Ya memang saya asli Makassar. Tapi di sini kan saya kerja untuk PSIS, saya harus profesional,  saya akan seratus persen untuk PSIS," tekadnya.

Sementara ini PSIS menempati urutan delapan klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Mereka memiliki 38 poin hasil dari 28 pertandingan yang telah dilakoni.

Sedangkan PSM masih berjuang menjauhi zona degradasi. Memainkan 28 pertandingan, tim berjuluk Juku Eja membukukan 30 poin.

Laporan Teguh Joko Sutrisno

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya