Prediksi Pertandingan Piala Presiden: Bali United vs Bhayangkara FC

Pertandingan Bhayangkara FC vs Bali United.
Sumber :
  • Instagram/@baliunitedfc

VIVA – Prediksi pertandingan Piala Presiden Bali United vs Bhayangkara FC dalam lanjutan laga kedua Grup C di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis 16 Juni 2022. (20:30 WIB)

Hasil Liga 1: Bali United Lolos ke Championship Series Usai Tekuk Persebaya Surabaya

Pada pertandingan pembuka Grup C, Bali United harus puas meraih satu poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah Persib Bandung.

Bali United sempat unggul terlebih dahulu ketika pertandingan baru berjalan tiga menit melalui aksi dari Novri Setiawan setelah menyambar bola liar hasil tendangan Ilija Spasojevic.

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persib Bandung vs Borneo FC

Setelah unggul satu gol, Bali United semakin percaya diri untuk menambahkan keunggulan, terlihat beberapa peluang tercipta. Namun hingga pertandingan babak pertama berakhir skor 1-0 masih bertahan.

Di babak kedua Bali United menurunkan tempo permainan. Sehingga Persib Bandung lebih membuka peluang.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Pada menit 80 Persib Bandung mampu menyamakan skor menjadi 1-1 melalui aksi dari tendangan bebas David da SIlva. Hingga pertandingan babak kedua berakhir skor imbang.

Persib vs Bali United

Photo :
  • persib.co.id

Tidak hanya Bali United saya yang meraih hasil imbang. Hasil sama pun didapatkan oleh Bhayangkara FC saat menghadapi Persebaya Surabaya dengan skor 1-1. Di babak pertama tidak ada terjadinya gol. Kedua tim sama-sama kesulitan untuk menciptakan keunggulan.

Terlalu asik menyerang, Bhayangkara FC tertinggal gol terlebih dahulu pada menit ke 64 melalui aksi dari Nufiandani setelah memanfaatkan umpan dari Brylian Aldama setelah melakukan serangan balik yang cepat.

Setelah tertinggal satu gol, Bhayangkara FC lebih gencar terus menggempur pertahanan Persebaya Surabaya. Alhasil menjelang pertandingan terakhir, Bhayangkara FC mampu menyamakan skor menjadi 1-1. Hingga pertandingan berakhir skor imbang pun tak bisa dihindari.

Selebrasi pemain Bhayangkara FC

Photo :
  • Instagram: BRI Liga 1

Laga Bali United vs Persebaya Surabaya akan berjalan sangat alot. Pasalnya Tim yang menjuarai Liga 1 musim lalu itu performanya sangat baik. Bali United mampu bermain imbang dengan tuan rumah Persib Bandung.

Di satu sisi Bhayangkara bermain sangat luar bisa saat menghadapi Persebaya, meski sempat tertinggal gol terlebih dahu akan tetapi tim berjuluk The Guardian itu mampu menyamakan skor.

Prediksi Susunan Pemain
Bali United
: Muhammad Ridho, Leonard Tupamahu, Willian Pacheco, Ricky Fajrin, Andika Wijaya, Brwa Nouri, Fadil Sausu, Eber Bessa, Yabes Roni, Novri Setiawan, Ilija Spasojevic.

Bhayangkara FC: Awan Setho, I Putu Gede, Anderson Salles, Indra Kahfi, Abdul Rahman, Muhammad Hargianto, Finky Pasamba, Wahyu Subo Seto, Youness Mokhtar, Youssef Ezzejjari, Antoni Putro Nugroho.

Head To Head
12-02-22 Bhayangkara 0 vs 3 Bali United
23-10-21 Bali United 1 vs 2 Bhayangkara
13-09-19 Bhayangkara 0 vs 0 Bali United
21-05-19 Bali United 1 vs 0 Bhayangkara
14-03-19 Bhayangkara 4 vs 1 Bali United.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya