Kualitas Merata, Bima Sakti Bingung Tentukan Line Up Pilar Timnas U-16

Latihan Timnas Indonesia U-16
Sumber :
  • pssi.org

VIVA Bola – Timnas Indonesia U-16 akan berlaga di Grup A Piala AFF U-16 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Mereka akan menjalani laga perdananya dengan melawan Timnas Filipina U-16 pada 31 Juli 2022 mendatang.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengakui bahwa dirinya bingung untuk menentukan siapa pemain yang akan dimainkannya melawan Filipina. Bima Sakti menjelaskan semua pemain yang bergabung di Timnas U-16 memunyai kemampuan yang bagus secara merata.

"Soal pemain siapa yang akan main besok, saya bingung, terus terang. Kali ini saya bingung (menentukan pemain). Bingung bukan dalam artian negatif ya, maksud saya tim ini lebih merata," ujar Bima Sakti, Sabtu 30 Juli 2022.

Seleksi Indonesia U-20 dan U-16 di Medan Diikuti 1.200 Peserta

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti

Photo :
  • VIVA/Cahyo Edi Purnomo

Nova Arianto Ungkap Pesan Shin Tae-yong, Sebut-sebut Pemain Titipan

"Semuanya (pemain) bagus. Jadi pelatih harus bisa meramu mereka dengan kelebihan yang mereka miliki. Kemudian bisa menjadi kekuatan tim," imbuh Bima Sakti.
Piala AFF Ganti Nama, Catat Tanggalnya! Timnas Indonesia Pecah Telur Tahun Ini?


Bima Sakti mengungkapkan dirinya melihat para pemain timnas U-16 memiliki progres yang menjanjikan. Para pemain disebut mantan pemain Timnas Indonesia ini memunyai kualitas yang bagus.

Sebagaimana diketahui Timnas Indonesia U-16 bergabung dengan Grup A Piala AFF U-16. Di grup A ini, Timnas Indonesia bergabung dengan timnas Filipina, Singapura dan Vietnam.

Untuk pertandingan di Grup A semuanya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Sementara untuk grup B akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul.
Seleksi pemain Indonesia U-16

Seleksi Indonesia U-16, Pemain Langsung Tes Fisik

Indonesia U-16 menjalani seleksi tahap kedua di Jakarta International Stadium, Kamis 28 Maret 2024. Pelatih Nova Arianto langsung mengetes fisik pemain yang dipanggil.

img_title
VIVA.co.id
30 Maret 2024