Timnas U-16 Punya Masalah di Sektor Penjaga Gawang

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti
Sumber :
  • VIVA/Cahyo Edi

VIVA Bola – Timnas Indonesia U-16 berlaga di Piala AFF U-16 2022. Indonesia bergabung di Grup A bersama Filipina, Singapura dan Vietnam.

Ketum PSSI Erick Thohir Tak Mau Dicap Pilih Kasih

Timnas Indonesia U-16 mengawali perjalanan kompetisi Piala AFF dengan menaklukan Filipina 2-0 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu 31 Juli 2022.

Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti mengatakan ada sedikit masalah di tim yang ditanganinya yaitu masalah kiper. Bima Sakti menyebut Timnas U-16 mengalami krisis kiper.

Nova Arianto Terapkan Gaya Permainan Shin Tae-yong di Indonesia U-16

Bima Sakti merinci ada beberapa nama kiper yang harus absen membela timnas U-16 karena saat ini sedang sakit maupun cedera.

Ikram Al Ghifary yang digadang-gadang jadi kiper utama Indonesia U-16 harus absen karena sedang terkena cacar air. Sementara Andhika Putra Setiawan dalam keadaan cedera lutut.

Nova Arianto Pimpin Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF, Panggil 32 Pemain untuk TC

"Kondisi ini membuat kami sampaikan ingin mendaftarkan Markus Horizon (tim pelatih kiper timnas U-16). Kami sempat hanya berlatih dengan satu kiper dan Markus ikut jadi kiper," ucap Bima Sakti sambil bercanda usai pertandingan versus Filipina.

Melihat kondisi krisis kiper ini, Bima Sakti pun mendatangkan kiper baru yaitu Andhika Fathir Rachman dari Borneo FC. Andhika ini baru seminggu bergabung dalam latihan timnas Indonesia U-16 dan langsung didaftarkan.

Bima Sakti menambahkan dirinya memaklumi bila Andhika Fathir masih nampak grogi di laga perdananya bersama timnas U-16 dan melakukan beberapa kesalahan di laga melawan timnas Filipina U-16.

Meski demikian Bima Sakti tak terlalu risau dengan penampilan kipernya tersebut. Bima Sakti mengungkapkan masih ada ruang untuk terus berlatih dan memperbaiki diri sehingga penampilan pemain timnas U-16 bisa makin bagus.

"Andhika (Fathir) ini baru (bergabung di Timnas U-16). Baru seminggu lalu bergabung dengan tim. Saya bersyukur dia bisa tampil walaupun dalam beberapa momen grogi dan terkadang terburu-buru," tutup Bima Sakti.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya