Emblem Resmi Piala Dunia U-20 2023 Dirilis di Hari Kemerdekaan RI

Emblem Piala DUnia U-20 2023
Sumber :
  • PSSI.org

VIVA Bola – Indonesia mendapat kado spesial di hari jadinya. Ya, pada hari ini Rabu 17 Agustus 2022 HUT Kemerdekaan RI yang ke-77 yang ditandai dengan peluncuran emblem Piala Dunia U-20 2023. 

Diketahui Indonesia menjadi tuan rumah kompetisi sepakbola paling bergengsi antara negara di dunia. Sejatinya ajang tersebut digelar pada 2021. Logo resmipun diperkenalkan pada 23 Mei 2020.

Nammun karena COVID-19, ajang tersebut batal digelar dan diundur menjadi 2023. Setahun sebelum agenda tersebut, FIFA merilis logo baru. Yang jadi spesial adalah bertepatan di hari Kemerdekaan RI.

Piala Dunia U-20

Photo :
  • FIFA

Lewat sebuah video, FIFA memperlihatkan anak Indonesia bermain sepakbola. Dalam video tersebut juga terlihat cuplikan Ronaldo Kwateh mencetak gol di akhir di tutup dengan emblem terbaru Piala Dunia U-20. 

Terinspirasi oleh warna bendera nasional Indonesia, laut biru kehijauan yang mempesona, dan arus yang mengalir melalui kepulauannya, mahkota lambang mewakili hasrat global untuk permainan di berbagai benua.

Peluncuran ini memberikan gambaran sekilas kepada para penggemar dan pemain di seluruh dunia tentang apa yang diharapkan tahun depan ketika mereka menjelajahi semangat, warna, keragaman, dan semangat perayaan dari sebuah kompetisi di jantung Asia Tenggara.

Direktur Turnamen FIFA Jaime Yarza menambahkan. “Ini akan menjadi kompetisi FIFA pertama yang diadakan di Indonesia, dan peluncuran lambang resmi merupakan tonggak yang menarik dalam perjalanan ini.

Ketum PSSI Erick Thohir Paparkan Transformasi Sepak bola Indonesia ke FIFA

“Selain menjadi kesempatan yang tepat untuk menunjukkan semangat sepak bola Indonesia kepada dunia, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 juga akan membantu mengembangkan olahraga di tanah air, dan akan ada warisan infrastruktur yang signifikan yang akan bermanfaat bagi sepak bola di Indonesia di tahun-tahun mendatang.”

Sindiran Menpora ke Klub Liga 1 yang Ogah Lepas Pemain ke Timnas Indonesia U-23

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan, mengatakan:

“Peluncuran lambang resmi Piala Dunia U-20 Indonesia 2023 yang bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia menandakan bahwa sepak bola Indonesia siap bangkit dan tampil memukau di pentas dunia.

Pernah 3 Kali Bela Belanda, Jairo Riedewald Masih Bisa Perkuat Timnas Indonesia?

“Tentunya turnamen ini juga akan mewariskan banyak hal baik untuk perkembangan sepakbola Indonesia ke depan, seperti infrastruktur dan pembangunan sepakbola.”

Duel Vietnam vs Timnas Indonesia

Rangking FIFA Timnas Indonesia Melesat, Vietnam Terjun Bebas

Hasil gemilang diraih Timnas Indonesia di laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Armada Shin Tae yong mampu merebut dua kemenangan dari Timnas Vietnam.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024