LIB Yakin Liga 1 Bergulir 2 Desember 2022

Persis Solo vs Bali United di Liga 1 2022-2023
Sumber :
  • instagram.com/persisofficial

VIVA Bola – Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengaku yakin Liga 1 2022/2023 bisa kembali bergulir pada 2 Desember.

Dikasih Sedan Mewah Menpora Pilih Innova Zenix Buat Dinas

Hal itu lantaran bakal ada rapat koordinasi bersama PSSI, Menpora Zainudin Amali, Kemenkes, Kepolisian, PUPR, dan BNPB di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat pada Senin 28 November 2022.

Ferry Paulus mengungkapkan, dari Rakor itu nantinya akan membahas kelanjutan Liga 1 2022/2023 yang ditargetkan bergulir pada 2 Desember 2022.

Menpora Yakin Timnas Indonesia U-23 Libas Guinea

"Intruksi dari Pak Menpora, hari Senin nanti kami akan Rakor. Biasa kalau Liga 1 2022/2023 mau mulai pasti harus ada Rakor, ini tanda-tanda baik," kata Ferry kepada VIVA, Kamis 24 November 2022.

Memang, izin keamanan untuk melanjutkan Liga 1 2022/2023 masih belum diberikan dari pihak kepolisian. Namun, Ferry yakin pada rakor nanti, izin itu akan didapat.

Animo Tinggi Masyarakat ke Indonesia U-23 Harus Dijaga, tapi Arahnya Positif

"Proses perizinan sebenarnya sudah kami lakukan dua atau tiga hari yang lalu, itu pun atas izin dari Pak Menpora," kata Ferry.

"Kalau dibilang yakin, iya yakin. Ini tinggal hanya izin dari pihak kepolisian saja," ucap mantan Direktur Olahraga Persija Jakarta itu.

Sebelumnya, Ferry mengungkapkan bahwa Lanjutan Liga 1 akan digelar dengan format bubble di Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Liga 1 2022/2023 yang tengah berhenti akibat Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 baru memasuki pekan ke-11. Sistem bubble ini rencananya digelar di Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Stadion Jatidiri (Semarang), Stadion Maguwoharjo (Sleman), Stadion Moch Soebroto (Magelang), dan Stadion Sultan Agung (Bantul), akan menjadi venue enam pekan pertandingan Liga 1 2022/2023.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya