Alasan Indra Sjafri Tak Khawatir Justin Hubner Dipanggil Timnas Belanda U-20

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia U-20, Justin Hubner
Sumber :
  • instagram.com/justinhubner5

VIVA Bola – Dirtek PSSI Indra Sjafri tidak khawatir dipanggilnya Justin Hubner ke Timnas Belanda U-20. Dia menyebut, sang pemain sudah menunjukkan komitmen untuk menjadi Warga Negara Indonesia atau WNI.

UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

Justin Hubner menjadi satu nama pemain yang kini menjalani proses naturalisasi untuk Timnas Indonesia U-20. Dia direkomendasikan pelatih Shin Tae-yong sebagai proyeksi Piala Dunia U-20 2023.

Namun, di dalam proses naturalisasi, sang pemain mendapatkan panggilan  dari Belanda U-20 untuk pertandingan uji coba melawan Prancis.

Timnas Indonesia Gilas Yordania, Coach Justin Puji STY: Sekarang Gak Long Ball Lagi

"Kalaiu sekarang kan saya pikir belum jadi WNI, asal dia masih tetap konsisten dan komitmen, ya tak ada yang perlu dicemaskan,” kata Indra.

“Kalau dia masih konsisten, masih oke, dia sudah datang ke Indonesia, dokumen-dokumen sudah ditandatangani semua," kata Indra.

Indonesia U-23 Vs Jordania U-23: Nathan Oke, Justin Hubner Starting

"Proses menurut UU nomor 12 sudah kita laksanakan, sudah hampir selesai, jadi kalau saya sih enggak ada keraguan tentang itu," ujarnya, menambahkan.

Lebih lanjut, Indra mengatakan Hubner sudah punya niat dan tekad untuk menjalani naturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia. Karena itu, menurutnya tidak perlu khawatir terkait pemanggilan tersebut.

"Kecuali kalau dia enggak merespons, enggak hadir ke Indonesia, mungkin kita belum yakin. Tetapi dia sudah datang, dokumen pindah kewarganegaraan sudah ditandatangani. Itu menandakan dia sudah oke. Tidak usah khawatir," tegasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya