Indonesia Terancam Digantikan, Argentina Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Piala Dunia U-20.
Sumber :
  • Kemenpora.

VIVA Bola - FIFA sebelumnya telah membatalkan drawing Piala Dunia U-20 yang digelar di Bali pada Sabtu pagi lalu, 25 Maret 2023.

Federasi sepakbola dunia tersebut sebelumnya telah memberikan surat resmi kepada PSSI terkait permasalahan drawing Piala Dunia. Hal itu langsung disampaikan anggota komite Arya Sinulingga pada konferensi pers yang berlangsung di GBK.

Demo tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023

Photo :
  • VIVA/Fajar Sodiq

Acara drawing untuk mengundi grup para peserta Piala Dunia U-20 awalnya direncanakan berlangsung di Bali pada 31 Maret. Namun penolakan untuk menerima timnas Israel yang dilontarkan Gubernur Bali serta Pemerintah Provinsi Bali berujung pada pembatalan acara tersebut.

"Memang kami belum mendapatkan surat resmi dari FIFA. Tapi pesannya jelas bahwa dibatalkan. Dan ini memang kami maklumi karena adanya penolakan dari Gubernur Bali, Pemprov Bali, yang menolak kedatangan tim Israel. Sehingga dengan sendirinya, kan drawingnya tidak mungkin dilakukan tanpa keikutsertaan satu tim peserta," kata Arya.

Atas kejadian tersebut, Federasi Sepakbola Argentina (AFA) dikatakan sangat tertarik mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia jika Indonesia mundur.

Hal tersebut disampaikan melalui akun twitter salah satu jurnalis ternama asal Argentina yaitu Gaston Edul, pada Senin 27 Maret 2023. " Piala Dunia U20 harus dimainkan di Indonesia pada bulan Mei. Namun untuk alasan non sepakbola (Politik) drawing harus ditunda,"

Aniaya Pecalang di Bali, Polisi Tangkap Dua Bule Amerika

"Jika gagal digelar di Indonesia, Federasi Sepakbola Argentina (AFA) telah mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U20, jika FIFA mengubah gelaran Piala Dunia dari Indonesia," lanjutnya.

Soal Cincin di Jari Manis dan Dilamar di Bali, Ini Kata Syifa Hadju

Sebagai tambahan informasi, Timnas Argentina U-20 gagal mengikuti ajang Piala Dunia U20 yang direncanakan akan digelar di Indonesia. Jika Indonesia gagal menggelar ajang akbar tersebut, maka bukan tidak mungkin, PSSI akan mendapatkan beberapa sanksi berat dari FIFA.

Ilustrasi Paspor

Kelanjutan Nasib Hyoyon SNSD, Bomi Apink hingga Im Nayoung Pasca Paspornya Ditahan Imigrasi Bali

Saat ini, paspor semua pemeran dan kru, dengan total sekitar 30 orang, disita. Mereka juga saat ini tinggal di sebuah hotel sementara itu kasus ini sedang diselidiki.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024