Tuntutan untuk Pemain Barito Putera dalam Lanjutan Liga 1 2024

Pemain Barito Putera rayakan gol
Sumber :
  • Instagram: Barito Putera

Jakarta – Pelatih PS Barito Putera, Rahmad Darmawan berharap dapat melanjutkan tren positif di Liga 1 pada tahun 2024 mendatang.

Timnya berhasil menutup tahun 2023 dengan menang 1-0 atas Arema FC pada pekan ke-23, Minggu 18 Desember lalu. Gol semata wayang Barito Putera dicetak Bagus Kahfi pada menit 50.

Tambahan tiga poin ini membuat tim berjuluk Laskar Antasari naik ke posisi 8 klasemen sementara dengan memperoleh 32 poin.

Persib Bandung Juara Liga 1, Marc Klok: Ini Mimpi

Selain tren positif, dia juga menyinggung sikap pemain yang tenang ketika emosinya dipancing oleh lawan. Menurutnya hal tersebut akan membuat mental pemain jadi lebih baik ke depannya.

"Saya berharap ini bisa terus dipertahankan. Karena jujur ketika mereka melakukan hal di luar kontrol di sepak bola, tidak akan membantu. Itu hanya akan merugikan, karena mereka akan bermain tidak seperti biasa akhirnya mereka marah atau emosi. Pertandingan terakhir mereka terlihat fokus tidak terganggu," ujar pelatih yang akrab disapa RD ini dikutip dari ligaindonesiabaru.com, Rabu 20 Desember 2023.

4 Fakta Mengerikan Bojan Hodak Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Dia mengaku sangat senang dengan kinerja pemain yang mau memperlihatkan kerja keras di lapangan tanpa perlu melakukan tindakan tidak terpuji.

"Kami bisa mengontrol permainan, dan pemain yang saya suka adalah mereka fight tapi mereka tetap fokus dan tidak melakukan hal-hal tidak penting," imbuhnya.

Stiker Barito Putera Bagus Kahfi mengatakan, kemenangan melawan Arema FC patut disyukuri dan mendapat poin penuh untuk memperbaiki peringkat klasemen.

Tak hanya itu, gol yang diciptakan saudara kembar Bagas Kaffa itu merupakan gol debutnya bersama di BRI Liga 1 2023/24. Hal ini juga menjadi pertanda bahwa karier sepak bolanya tetap hidup meski tak lagi tampil di kompetisi Eropa.

"Setelah saya kembali ke Indonesia saya bersyukur selalu diberi kepercayaan untuk bermain dan mengeluarkan bakat saya," kata pemain asal Magelang itu.

"Gol pertama selalu spesial. Alhamdulilah saya bisa memberikan yang terbaik. Ya untuk suporter terus support kita," kata dia.

Seleksi Borneo FC U-16 yang difasilitasi Pupuk Kaltim

Pupuk Kaltim Fasilitasi Seleksi Borneo FC U-16 di Bontang

PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) bersinergi dengan Borneo FC Academy dengan menggelar seleksi terbuka untuk Elite Pro Academy U-16 di Stadion Mulawarman Bontang.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024