Riedl Coret Boaz dan Kabes

Ian Luis Kabes
Sumber :
  • ggpht

VIVAnews - Pelatih timnas Alfred Riedl akhirnya mencoret dua pemainnya, Boaz Solossa dan Ian Luis Kabes. Duo Papua itu didepak karena tidak hadir dalam pemusatan latihan yang telah digelar sejak Minggu, 15 Agustus 2010.

Riedl mengatakan pihaknya kesulitan menghubungi Boaz dan Kabes. Padahal kedua pemain Persipura Jayapura itu masuk dalam daftar 26 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan tahap pertama sesi kedua jelang Piala AFF 2010. 

"Boaz dan Kabes tidak juga datang hingga hari ini. Komunikasi dengan keduanya bermasalah. Hingga kini, kami pun belum bisa menghubungi mereka,” ujar Riedl, usai memimpin latihan di Lapangan Timnas, Senayan, Jakarta, Rabu 18 Agustus 2010.

"Kami tidak bisa menghubungi keduanya padahal pelatihan tahap kedua sudah berjalan. Karena itu, nama mereka kami coret. Mungkin pada sesi berikutnya mereka bisa dipanggil lagi,” Riedl menambahkan.

Riedl sejak awal memang menekankan pentingnya arti kedisiplinan dalam tim yang dibentuknya. Dia mengaku tak segan-segan mencoret pemain yang dianggap mbalelo sekalipun pemain tersebut selama ini dikenal sebagai bintang.

“Meskipun komunikasi tidak dapat dilakukan, saya rasa mereka pasti tahu kalau dipanggil timnas. Mungkin bisa dari koran atau teman. Alasan komunikasi terganggu kurang masuk akal," ujar asisten timnas, Wolfgang Pikal.

"Jika mereka (Boas atau Kabes-Red) mengeluarkan alasan cedera atau masih jenuh selama satu musim tidak ada libur, saya rasa pelatih akan menerimanya,” tandasnya.

Cegah Kecurangan dalam Seleksi ASN, Menpan-RB Siapkan Teknologi Face Recognition
VIVA Militer: 2 Prajurit Kopasgat TNI AU berhasil gagalkan penyeludupan sabu

Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu, 2 Prajurit Pulanggeni Kopasgat TNI AU Dapat Penghargaan

Dua prajurit Yonko 462 Kopasgat ini berhasil menggagalkan penyelundupan narkoba jenis sabu-sabu melalui perusahaan ekspedisi ternama

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024