Bigmatch, Sriwijaya-Arema Kehilangan 6 Pemain

Latihan Sriwijaya FC
Sumber :
  • Antara/Syaiful Arif

VIVAnews - Bigmatch Liga Super Indonesia (ISL) antara tuan rumah Sriwijaya FC melawan juara bertahan Arema FC, nanti sore, akan digelar dalam kondisi kurang ideal.

Tercatat enam pemain Singo Edan tak bisa diturunkan dalam laga di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, yang akan disiarkan antv mulai pukul 15.30 WIB nanti. Trio pemain muda Yongki Aribowo, Dendi Santoso dan Johan Ahmad Farizi telah masuk pemusatan latihan tim nasional Indonesia U-23 untuk Pra Olimpiade.

Arema juga dipastikan tanpa dua pemain asingnya. Muhamad Ridhuan harus menjalani hukuman akibat kartu merah yang didapatnya saat melawan Persib Bandung di laga terakhir. Demikian pula Roman Chmelo yang mendapatkan akumulasi kartu kuning.

Satu pemain Arema lagi yang absen yakni Fachrudin. Sayap kiri Singo Edan ini masih mengalami cedera engkel kaki kiri.

"Praktis hanya ada 14 pemain inti yang siap dimainkan. Tapi, saat latihan pemain sudah bagus mentalnya, cepat melupakan pertandingan melawan Persib dan itu menjadi modal untuk meraih poin dari Sriwijaya," ungkap pelatih Arema, Miroslav Janu kepada Ongisnade.

Kondisi serupa dialami tuan rumah Sriwijaya FC. Pelatih Ivan Venkov Kolev juga kehilangan pilar yang masuk TC timnas U-23: Oktovianus Maniani, Gunawan Dwi Cahyo dan Rahmat Latief. Sriwijaya lebih parah karena juga akan kehilangan tiga pemain senior Ponaryo Astaman, Keith Kayamba Gumbs akibat akumulasi kartu dan Firman Utina yang cedera.

Sebenarnya Sriwijaya masih kehilangan satu pemain lagi yakni Park Jung-hwan yang asal Korea Selatan. Tapi, Park sudah lama absen karena cedera dan akan diputus kontraknya.

Sriwijaya hanya diuntungkan oleh masa istirahat yang lebih lama dari Arema. Sriwijaya kali terakhir tampil melawan Bontang FC pada 19 Januari 2011 alias istirahat selama 6 hari. Sedangkan Arema hanya mempunyai waktu istirahat 2
hari setelah melawan Persib Bandung, 23 Januari 2011 lalu.

Konsekuensinya, pelatih kedua tim harus siap menurunkan pemain cadangan. Di kubu Laskar Wong Kito, Budi Sudarsono dan striker anyar Rudi Widodo bisa diturunkan sejak awal di lini depan. Demikian pula duet sayap Mahyadi
Panggabean dan Arif Suyono.

Sedangkan Arema bisa menurunkan Ahmad Amirudin, Talaohu Abdul Mushafry dan Juan Revi yang biasanya duduk di bangku cadangan. Mushafry akan mengisi posisi Ridhuan di sayap kanan.

"Saya selalu siap menjadi pengganti Ridhuan. Saya juga ingin membalas kepercayaan pelatih," kata Mushafry di situs Arema.

Sedangkan Revi akan menggantikan posisi Chmelo dan Ahmad berduet dengan Noh Alam Shah di lini depan. Bukan mustahil Esteban akan didorong ke depan untuk mempertajam serangan Arema.

PREDIKSI SUSUNAN PEMAIN
SRIWIJAYA FC (4-4-2):
Ferry Rotinsulu; Muhamad Ridwan, Thierry Gattusi, Claudiano Silva, Supardi; Arif Suyono, Ade Suhendra, Mahadirga Lasut, Mahyadi Panggabean; Budi Sudarsono, Rudi Widodo

AREMA FC (4-4-2): Kurnia Meiga; Zulkifli Syukur; Leonard Tupamahu, Purwaka Yudi, Beny Wahyudi; Talaohu Abdul Mushafry, Juan Revi, Ahmad Bustomi, Esteban Guillen; Noh Alam Shah, Ahmad Amirudin

Potret Layanan Ratusan Mitra Utama Bea Cukai Tanjung Priok
Ilustrasi narkoba.

Beberapa Selebgram Ditangkap Polres Jaksel, Siapa Saja Mereka?

Menurut Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Polisi Ade Rahmat Idnal. Adapun penangkapan beberapa selebgram ini dilakukan kemarin malam.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024