Sriwijaya Tutup Putaran I di Posisi 6

Keith Kayamba Gumbs
Sumber :
  • photobucket

VIVAnews - Sriwijaya FC sukses memperbaiki peringkatnya di klasemen Liga Super Indonesia (ISL) berkat kemenangan 2-0 atas Persijap Jepara di Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Rabu 16 Februari 2011.

Tampil tanpa sejumlah pemain andalan seperti Firman Utina, Muhamad Ridwan dan Oktovianus Maniani, serangan Sriwijaya yang dikomandoi Keith Kayamba Gumbs dan Budi Sudarsono tetap tajam.

Terbukti tim Laskar Wong Kito berhasil unggul 2-0 di babak pertama. Kayamba sukses membobol gawang Persijap menit ketujuh melalui titik putih, dan menit 45+1 sundulan Budi Sudarsono memanfaatkan umpan silang Supardi menggandakan keunggulan Sriwijaya.

Di babak kedua, Persijap sebenarnya bermain lebih percaya diri dan beberapa kali sukses menusuk pertahanan Sriwijaya. Namun, penyelesaian akhir yang buruk membuat Persijap selalu gagal mencetak gol.

Seperti peluang yang didapat Mahendra Tri di menit ke-47. Pemain pengganti itu mendapat peluang emas ketika tinggal berhadapan dengan kiper Sriwijaya, Ferry Rotinsulu. Sayang, tendangannya masih membentur mistar gawang.

Enam menit berselang, giliran Risky Novriansyah yang gagal memanfaatkan peluang di depan gawang Sriwijaya. Tendangannya masih bisa diblok oleh Ferry.

Frustrasi tidak bisa menembus gawang Sriwijaya justru membuat pemain Persijap bermain kasar. Bahkan, Johan Juansyah dan Risky Novriansyah sempat terlihat adu argumen di lapangan karena frustrasi tidak mampu menembus pertahanan tuan rumah.

Sriwijaya sendiri hanya mendapat satu peluang emas di babak kedua melalui Arif Suyono di menit ke-66. Tapi, tendangan Arif masih menyamping ke sisi kanan gawang Persijap meski tinggal berhadapan dengan kiper Danang Wihatmoko.

Laga ini merupakan laga terakhir putaran I bagi kedua tim. Kemenangan ini membuat Sriwijaya naik satu peringkat ke posisi enam klasemen sementara ISL dengan torehan 23 poin dari 14 pertandingan. Sedangkan Persijap tetap di posisi 12 dengan 14 poin.

Susunan Pemain
Sriwijaya FC: Ferry Rotinsulu; Supardi, Thierry, Claudiano Alves (Bobby Satria, 55'), Mahyadi Panggabean; Budi Sudarsono, Mahadirga Lasut, Ponaryo Astaman; Arif Suyono (Rendi Siregar, 85'), Keith Kayamba Gumbs, Korinus Fingkreuw (Ade Suhendra, 66').

Persijap Jepara: Danang Wihatmoko; Catur Bintang, Kasiadi, Evaldo Silva, Anam Syahrul; Nurul Huda, Johan Juansyah, Anggo Julian (Enjang Rohiman, 62'), Nanang Khadafi (Mahendra); Noor Hadi (Barkah Christian); Risky Novriansyah.

Hakim Guntur Hamzah Tak Terbukti Langgar Kode Etik Meski Punya Jabatan di Asosiasi Pengajar HTN
Alyssa Soebandono

Anutusias Punya Anak Perempuan, Alyssa Soebandono Sampai Lakukan Hal Ini

Menyambut kelahiran anak pertama, Alyssa Soebandono merasa sangat antusias. Diungkap Dude, Istrinya itu sampai membeli baju-baju untuk anak perempuannya tersebut.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024