Riedl Puji Komitmen Garuda Muda

Latihan Timnas U-23
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Pelatih Alfred Riedl memuji komitmen para pemain tim nasional Indonesia Pra-Olimpiade yang tetap berlatih keras di bawah hujan deras jelang leg 2 pra-kualifikasi Olimpiade 2012 melawan Turkmenistan, 9 Maret 2011.

Hujan lebat yang mengguyur Jakarta sepanjang pagi tadi, Senin 28 Februari 2011, membuat kondisi Lapangan C, Senayan, becek. Kondisi tersebut menyulitkan Yongki Aribowo dan kawan-kawan untuk  latihan. Meski begitu, timnas Garuda Muda tetap berlatih keras. Situasi tersebut membuat Riedl terkesan dengan kerja keras pemain.

Riedl memuji komitmen pemain meski mereka sadar peluang untuk melangkah ke babak selanjutnya di kualifikasi Olimpiade 2012 cukup berat. Timnas Indonesia butuh menang setidaknya dengan keunggulan tiga gol atas Turkmenistan  di leg 2, 9 Maret 2011.

"Latihan hari ini jelas berat, tapi mungkin kami mendapatkan kondisi yang kurang lebih sama di Turkmenistan. Kami mungkin tidak hanya harus bermain saat kondisinya panas, kami juga harus bisa bermain saat kondisi hujan," ucap Riedl usai latihan.

"Saya pikir pemain menunjukkan latihan yang bagus hari ini. Saya senang dengan penampilan tim dan komitmen mereka hari ini," lanjut mantan pelatih timnas Vietnam dan Laos tersebut.

Riedl kemudian menegaskan Timnas akan berangkat Sabtu 5 Maret 2011 ke Istanbul, Turki. Di sana tim akan melakukan penyesuaian suhu terlebih dahulu selama dua hari, lalu terbang ke Turkmenistan.

Chandrika Chika Terjerat Kasus Narkoba, Terkena Kutukan Podcast Deddy Corbuzier?
Dr. BRA. Mooryati Soedibyo

Terpopuler: Beda Sikap Ria Ricis-Teuku Ryan Perlakukan Orang Tua, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia

Berikut deretan 4 rangkuman artikel terpopuler kanal Showbiz VIVA.co.id dalam Round Up sepanjang edisi Rabu 24 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024