Persib Raih Penuh Poin Dari Sriwijaya

Persib Bandung
Sumber :
  • VIVAnews/Yadi

VIVAnews - Persib Bandung berhasil meraih poin penuh dari Sriwijaya FC dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL), Jumat 22 April 2011. Tim Maung Bandung menang tipis 1-0 hasil sundulan Hilton Moreira di menit 33 di di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung.

Atas hasil ini, koleksi posin Persib menjadi 32 dari 24 pertandingan. Mereka berhak naik dua peringkat ke posisi tujuh mengegeser Persiwa Wamena. Sedangkan Sriwijaya tertahan di peringkat lima dengan 34 poin.

Kekalahan ini terasa pahit mengingat Sriwijaya memberi perlawanan alot di Stadion Jalak Harupat. Meski tertinggal satu gol di babak pertama, Laskar Wong Kito beberapa kali merepotkan barisan pertahanan tim Maung Bandung.

Meski demikian, peluang pertama di paruh kedua berasal dari Persib yang memanfaatkan kesalahan gelandang Sriwijaya. Tim Maung Bandung bisa merebut bola setelah dua pemain Sriwijaya saling bertabrakan.

Bola didorong ke depan dan hampir menjadi gol ketika memantul di mistar gawang. Bola rebound nyaris saja dimanfaatkan Cristian Gonzales, namun masih bisa diatasi defender Sriwijaya dan berujung dengan sepak pojok untuk Persib.

Tendangan penjuru ini malah kembali nyaris menjadi gol ketika bola mendarat di kepala Hilton. Tapi, si kulit bundar tipis melebar dari gawang Laskar Wong Kito.

Sriwijaya bisa membalas peluang itu lewat usaha striker Budi Sudarsono. Budi sebagai mantan pemain Persib melakukan usaha pertamanya lewat tendangan keras dari luar kotak penalti di menit 69. Usaha itu bisa saja jadi gol jika tidak terbang ke atas mistar.

Hanya tiga menit berselang, kembali Budi mencoba merobek jala mantan timnya. Kali ini dia melakukan tendangan keras mendatar namun masih bisa diatasi kiper Markus Haris Maulana.

Meski ada beberapa peluang lagi dari kedua tim, tak ada satu pun yang menghasilkan gol. Persib sukses mendapat poin penuh, sedangkan Sriwijaya harus pulang dengan tangan hampa.

Line Up Kedua Tim
Persib Bandung: Markus; Maman, Abanda, Gilang (Siswanto), Isnan; Hariono, Radovis, Hilton, Eka; Gonzales (Atep'67), Matsunaga (Airlangga'73)

Sriwijaya FC: Ferry; Thierry,Jufri, Supardi, Ridwan; Ponaryo, Kim (Mahyadi'57), Budi (Korinus'84), Lim; Kayamba, Jajang (Rendy Siregar'81).

Nikita Mirzani Beberkan Pemicu Kandasnya Jalinan Asmara Hingga Soal Kesetiaan
Dokumentasi BNPB

3 Orang Tewas Imbas Longsor dan Banjir Lahar Dingin di Wilayah Gunung Semeru

Banjir Lahar Dingin yang dipicu oleh intensitas hujan yang tinggi di wilayah Gunung Semeru membuat meluapnya debit air Daerah Aliran Sungai (DAS).

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024