Kongres PSSI

Peserta Kongres Protes Keberadaan Polisi

Kongres PSSI
Sumber :
  • Zika Zakiya/VIVAnews

VIVAnews - Menpora Andi Mallarangeng resmi membuka kongres PSSI pukul 14.30 WIB. Kongres yang dipimpin langsung Ketua Komite Normalisasi (KN) dipenuhi interupsi peserta. Mereka protes soal pengamanan di dalam ruang kongres.

Keamanan yang berada di ruangan terlihat berjajar di belakang peserta. Hal itu ternyata membuat peserta tidak nyaman. Mereka meminta ketua KN untuk mengeluarkan aparat kepolisian dari ruangan.

Yandri Klaim Seluruh DPW dan DPD PAN Ingin Zulhas Kembali Ketua Umum

"Tolong jangan menggunakan keamanan di ruangan, jangan intervensi kami, kami punya hak suara," ujar seorang peserta kongres. "Kami juga  minta tolong FIFA, masa ada kongres kok lebih banyak polisinya dari peserta, tolong FIFA ini diamati,"

Dengan adanya aparat kepolisian di ruangan, para peserta mengaku tertekan dan tidak nyaman karena merasa diawasi. "kami tidak akan membuat onar, kami ini kongres, masa harus dijaga ketat. Jadi tolong pak Agum keluarkan mereka," ujarnya dengan nada keras.

Menanggapi itu, Agum dengan santai menjawab, aparat kepolisian tetap berjaga di dalam demi ketertiban. Malahan, Ia meminta para peserta untuk bersikap dewasa, tidak menimbulkan kericuhan, hanya karena masalah keamanan.

"Saya memahami bila ada beda pendapat, tapi tolong kalau soal pengamanan ini demi ketertiban. Karena itu kami tetap meminta aparat keamanan tetap di tepi pintu, tidak bergerak dalam artian tetap menjaga di dalam. Karena memang tugas mereka (aparat) menjaga ketertiban," tuturnya. (eh)

Syifa Hadju

Hubungannya Diduga Retak karena Orang Ketiga, Begini Kata Syifa Hadju Soal Perselingkuhan

Menurut Syifa Hadju, setiap orang dalam sebuah hubungan pasti akan belajar menerima kekurangan pasangan masing-masing.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024