Tur Kalimantan, Persiwa Tanpa Pelatih

Suharno, pelatih Persiwa
Sumber :
  • VIVAnews/Marco Tampubolon

VIVAnews - Persiwa Wamena akan menjalani dua laga tandang menghadapi Bontang FC dan Persisam Samarinda. Menyambangi dua klub asal Kalimantan itu, tim Badai Pegunungan -- demikian julukan Persiwa -- harus tampil tanpa sang pelatih, karena masih tahap penyembuhan setelah menjalani operasi wajah.

"Saya masih di Malang, baru saja menjalani operasi wajah tepat di bawah mata, karena ada benjolan yang harus diambil," ujar pelatih Suharno kepada VIVAnews.com melalui telepon selulernya, Senin 6 Juni.

Suharno mengatakan, setelah menjalani operasi, pemulihan dan kontrol rutin dengan dokter spesialis tetap dilakukan, sehingga dalam dua pertandingan di Kalimantan, ia belum bisa mendampingi Persiwa.

Meski demikian, kata Suharno, persiapan Persiwa tetap berjalan baik, dengan mempercayakan latihan tim kepada dua asisten pelatih yakni Mahmudiana dan pelatih kiper Yanuar Begal.

"Saya selalu komunikasi dan koordinasi dengan dua asisten pelatih, sehingga tidak ada masalah dalam persiapan tim," ucapnya.

Target tim, kata Suharno, tetap berupaya mencuri poin di kandang lawan. "Meski berat, dan pemain harus bekerja keras, kami menargetkan bisa mencuri poin dalam lawatan di Kalimantan,"singkatnya.

Laporan: Banjir Ambarita | Papua

Aliando Sebut Prilly Latuconsina Mantan Terindah, Ada Penolakan Main Film Bareng?
Direktur Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak

Galih Loss sudah Minta Maaf soal Video 'Serigala', Polisi beri Jawaban Menohok

Meski TikToker Galih Loss minta maaf atas konten berbau penodaan agama yang dibuat, polisi menegaskan proses hukum terhadap apa yang dilakukan Galih tetap berlanjut.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024