Hilton Mendekat ke Sriwijaya FC

Hilton Moreira
Sumber :
  • GOSport/Ady Sesotya

VIVAnews - Striker asal Brasil, Hilton Moreira sedang berada di Palembang, Sumatera Selatan. Kehadiran Hilton di kota yang terkenal dengan Sungai Musi itu dikabarkan erat hubungannya dengan proses kepindahannya ke Sriwijaya FC.

Dari informasi yang dihimpun VIVAnews, Hilton menginap di Hotel Swarna Dwipa Palembang bersama agennya, Eko Subekti. Uniknya, kehadiran Hilton tak lama setelah Laskar Wong Kito gagal mendapatkan striker Alberto 'Beto' Goncalves.

Hilton juga dikabarkan tengah melakukan negosiasi dengan manajemen Sriwijaya FC. Bahkan, pembicaraan sudah menyangkut beberapa hal yang berkaitan dengan kontrak mantan striker Persib Bandung tersebut. 

Direktur Teknik dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Hendri Zainudin belum bersedia berkomentar banyak soal Hilton.Namun Hendri mengaku telah mendapat pelajaran berharga dari kegagalan manajemen merekrut Beto.

"Ya tidak tahulah, bisa saja Hilton tetapi bisa juga gagal. Sebab kegagalan merekrut Beto menjadi pelajaran kami," ujar Hendri kepada VIVAnews di Palembang, Rabu, 24 Agustus 2011.

"Intinya kami tetap ingin yang terbaik untuk Sriwijaya. Makanya gagal mendapatkan Beto harus ada alternatif berkualtias," jelas Hendri.

Hilton merupakan striker yang sarat pengalaman di kompetisi Indonesia. Mantan pemain Deltras Sidoarjo itu bergabung dengan Persib Bandung sejak 2008 lalu.

Miris! Anak Isa Bajaj Diduga Alami Kekerasan hingga Berdarah saat Bermain di Alun-alun Magetan

Musim lalu, Hilton yang jarang tampil sebagai starter mampu mencetak 10 gol dari 21 laga. Satu gol dicetaknya ke gawang Laskar Wong Kito.

"Semua kemungkinan masih bisa terjadi sebelum di mulainya kompetisi, siapapun pemain bisa jadi bagian sriwijaya asalkan professional," pungkas Hendri.

Laporan: Rasyid Irfandi/Palembang

Datang ke Pemakaman Ibunya, Angger Dimas Berterima Kasih Pada Tamara Tyasmara dan Keluarga
Ketua DPD PDI Perjuangan Bali Wayan Koster

Heboh Baliho Giri Prasta untuk Bali Tak Ada Corak PDIP, Wayan Koster Merespons Sinis

Giri Prasta merupakan kader PDIP sekaligus Bupati Kabupaten Badung dua periode. Baliho bergambar Giri yang marak sama sekali tak ada corak PDIP.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024