Hadapi SP, Timnas U-23 Fokus Bola Mati

Rahmad Darmawan dan pemain Timnas U-23
Sumber :
  • antara

VIVAnews - Tren positif timnas U-23 pada rangkaian uji coba yang telah dilalui, tak membuat pelatih Rahmad Darmawan puas. Mantan pelatih Persija Jakarta itu terus berusaha memperbaiki celah yang terlihat di Garuda Muda.

Menurut Rahmad, salah satu kelemahan timnas U-23 masih terlihat di sektor pertahanan. Karena itu, RD kembali akan mengakajinya saat timnas U-23 bertemu Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Selasa, 4 Oktober 2011.

"Kami juga terus berlatih soal set piece agar lebih baik. Bagaimana kami menyerang dengan cara itu, dan bagaimana kami menghadapi set piece dari lawan," kata Rahmad saat dihubung VIVAnews, Senin, 3 Oktober 2011.

Grafik uji coba yang dilakoni timnas U-23 terus meningkat. Dari sembilan laga yang sudah dilakoni, Garuda Muda hanya kalah sekali yakni saat bertemu Makassar United, 20 Agustus 2011. Dalam duel ini timnas kalah 1-2.

Saat bertandang ke Hongkong, pertengahan September lalu, timnas U-23 kembali tampil gemilang. Garuda Muda sukses merebut tiga kemenangan, yakni lawan Timnas U-23 Hongkong (4-0), Biu Chun Rangers (5-1), dan Citizen AA (2-1).

Setelah itu, timnas U-23 juga berhasil mengalahkan Persikab Kabupaten Bandung dengan skor 3-1. RD-sapaan Rahmad Darmawan-berharap timnya juga bisa meraih hasil maksimal saat bertemu tim Kabau Sirah, besok sore.

Dalam duel ini, Timnas U-23 tidak akan diperkuat Zulham Zamrun dan Yongki Aribowo. Keduanya sementara diperbantukan ke timnas senior yang sedang menjalani persiapan menghadapi lanjutan babak penyisihan Grup E, Pra Piala Dunia (PPD) 2014. Sebagai gantinya PSSI menggeser dua punggawa timnas senior, Oktovianus Maniani dan Gunawan Dwi Cahyo ke timnas U-23.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Hasil Uji Coba Timnas U-23

18/8 vs Timnas senior: 1-1
20/8 vs Makassar United: 1-2
23/8 vs Bali Devata: 4-2
24/8 vs Persebaya: 3-1
9/9  vs Persiba Bantul: 1-1
15/9 vs Timnas U-23 Hongkong: 4-0
19/9 vs Biu Chun Rangers: 5-1
22/9 vs Citizen AA: 2-1
1/10 vs Persikab: 3-1

TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan
Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016