Jelang Uji Coba, Wim Gelar Seleksi Tim Inti

Latihan Terakhir Timnas Jelang Laga Melawan Turkmenistan
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews - Ada yang berbeda dari latihah timnas senior yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, sore tadi. Selain untuk mematangkan strategi, latihan juga digunakan sebagai ajang seleksi pemain.

Timnas senior akan beruji coba lawan Arab Saudi, Sabtu, 8 Oktober 2011. Meski demikian, Pelatih Timnas Senior, Wim Rijsbergen belum juga menentukan skuad inti yang akan tampil pada pertandingan yang digelar di Malaysia itu.

Untuk menentukan skuad inti, Wim pun menggelar semacam kompetisi kecil pada latihan sore tadi. Para pemain dibagi dalam tiga grup untuk berlaga dalam sebuah game. "Memang kami belum membentuk tim inti untus menghadapi Arab Saudi," kata Asisten Timnas Senior, Liestiadi, Selasa, 4 Oktober 2011.

"Di sesi latihan tadi, kami mengadakan kompetisi antara pemain yang dibagi dalam tiga grup. Ini untuk menimbulkan semangat kompetisi antar pemain untuk masuk tim inti," lanjut mantan asisten pelatih PSM Makassar tersebut.

Liestiadi menambahkan uji coba lawan Arab Saudi akan dimanfaatkan untuk mencari startegi yang tepat saat menjamu Qatar, 11 Oktober 2011. Duel ini merupakan lanjutan penyisihan Grup E Pra Piala Dunia (PPD) 2014.

"Karena ini sifatnya ujicoba. Kami berusaha manfaatkan untuk mencari taktik dan strategi yang pas. Gambaransudah ada, tapi kami juga mengupayakan (laga ujicoba) untuk mencari pemain yang terbaik," ujar Liestiadi.

Rencananya seluruh (24) pemain akan diboyong ke Malaysia. Liestiadi juga mengaku pihaknya akan mengupayakan seluruh pemain mendapat kesempatan tampil lawan Arab Saudi. 

"Kami juga akan meminta kepada panitia pertandingan, agar pergantian pemain dapat dilakukan untuk lebih dari tiga pemain," pungkas Liestiadi. Timnas senior akan berangkat ke Kuala Lumpur, Kamis dini hari, 6 Oktober 2011.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Sementara itu, tiga pemain tengah, Firman Utina, Toni Sucipto, dan M Ridwan masih menjalani latihan terpisah. Ketiganya masih berkutat dengan cedera.

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016