Pujian RD untuk 2 Pemain Timnas U-23

Pemain timnas Indonesia Oktovianus Maniani (kanan).
Sumber :
  • ANTARA

VIVAnews - Pelatih tim nasional Indonesia U-23, Rahmad Darmawan, memuji dua pemain Papua di timnya yakni Patrick Wanggai dan Oktovianus Maniani.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Menurut RD, Wanggai pemain yang serbaguna, sedangkan Okto memiliki bakat luar biasa.

"Patrick Wanggai salah satu pemain yang punya kelebihan. Dia tidak hanya sebagai pemain yang selalu dalam posisi ideal untuk mencetak gol, tapi juga kuat saat bola berada di kakinya," kata RD soal penyerang Persidafon Dafonsoro tersebut.

Wanggai selalu menjadi pilihan utama RD dalam beberapa laga uji coba terakhir skuad Garuda Muda. Kepercayaan mantan pelatih Sriwijaya FC ini mampu dibalas Wanggai dengan beberapa gol krusial.

"Patrick juga selalu bisa jadi media target untuk bermain satu-dua dengan pemain dari lini kedua. Ia bisa menjadi second striker, bisa juga sebagai striker tunggal," lanjut RD.

Selain Wanggai, RD juga memuji performa Okto. Menurut RD, Okto terus berkembang dengan baik dari waktu ke waktu.

"Okto pemain yang sangat potensial. Hanya sekarang ia harus diberikan pengertian saja. Kapan main sederhana, kapan ia harus melakukan dribbling. Kapan dia harus simple play dan kapan dia harus akselerasi dengan kemampuannya," jelas mantan arsitek Persija Jakarta tersebut.

Nama Okto bersinar sejak Piala AFF 2010 lalu. Ia mampu menembus tim utama Timnas senior dengan penampilan impresifnya. Kini, ia menjadi andalan RD di sektor gelandang kiri Timnas U-23. (umi)

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016