Datangi PSSI, Irfan Bachdim Kembali Bungkam

Irfan Haarys Bachdim
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu

VIVAnews - Striker Irfan Bachdim kembali mendatangi kantor PSSI di Senayan, Jakarta, Selasa siang, 25 Oktober 2011. Namun, pemain berdarah Belanda itu kembali enggan berkomentar banyak terkait masalah yang sedang dihadapinya.

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI baru saja menjatuhkan skorsing selama 3 bulan kepada Irfan. Hukuman ini diberikan sebagai ganjaran atas mangkirnya pemain Persema Malang itu dari pelatnas tim nasional Indonesia U-23 proyeksi SEA Games 2011.

Komdis PSSI memberikan kesempatan kepada Bachdim untuk mengajukan banding atas hukuman yang dijatuhkan kepadanya. Kesempatan ini pun tidak disia-siakan oleh Irfan. Bersama sang kakak, Irfan pun tiba di kantor PSSI, siang tadi.

Sayangnya, Irfan enggan berkomentar banyak. "Maaf, saya dilarang PSSI bicara. Saya tak bisa bilang apa-apa," kata Irfan sembari berjalan masuk ke dalam kantor PSSI.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Aksi yang sama pernah dilakukan Irfan saat memenuhi panggilan Komdis PSSI, pekan lalu. Saat itu, Irfan pun memilih bungkam kepada media.

Irfan telah divonis bersalah melanggar Kode Disiplin Pasal 78 jo Pasal 33 ayat 3. Ada dua alasan mengapa Bachdim layak dijatuhkan sanksi. Pertama, motivasi Irfan memilih kewarganegaraan Indonesia dan komunikasinya dengan pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan.

"Motivasi Irfan Bachdim jadi WNI untuk bermain di Timnas. Katanya itu kebanggaan bagi Irfan Bachdim. Tapi, bagaimana sampai ada masalah seperti ini (mangkir) ketika ia dipanggil Timnas? Ini jadi faktor berat bagi Irfan," kata Wakil Ketua Komdis, Tjatur Agus Saptono, Senin 24 Oktober 2011.

"Dan kami sudah bicara dengan yang bersangkutan (Irfan). Kami juga melihat komunikasi antara RD melalui sms dengan Irfan. Jadi alasan miskomunikasi itu hanyalah alasan Irfan Bachdim. Bagaimana pun coach telah meminta Irfan segera hadir. Tapi, dia nggak bisa dan dengan alasan istri sakit dan hamil muda." (one)

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016