Bus Penjemput Tak Datang, Timnas Jalan Kaki

Timnas U-23 Vs Timor Leste
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Kelalaian ditunjukkan Panitia Penyelenggara SEA Games 2011, Inasoc yang tidak menyediakan fasilitas bus untuk skuad Timnas U-23 saat hendak menjalani latihan, Rabu, 2 November 2011. Akibatnya, skuad merah-putih harus berjalan kaki dari Hotel Sultan menuju Lapangan C, Senayan, yang berjarak sekitar 400 meter.

Dengan menenteng sepatu bola dan menggendong tas, seluruh skuad merah-putih berjalan beriringan keluar hotel menuju lapangan C. Pelatih Timnas Nasional U-23, Rahmad Darmawan menyesalkan peristiwa ini. Pasalnya, kelalaian ini seharusnya tidak boleh terjadi jelang pelaksanaan Sea Games.

"Ini seharusnya tidak boleh terjadi. Apalagi saat event sudah akan dilaksanakan dan jadwal sudah ditentukan jamnya," ujar Rahmad Darmawan di lapangan C.

Rahmad mengaku menginstruksikan skuadnya untuk berjalan kaki dan tidak menunggu bus untuk dapat menggunakan lapangan sesuai jadwal yang telah ditetapkan. "Saya mengambil keputusan untuk jalan kaki karena jaraknya masih bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Kalau sampai kami terlambat sedikit saja, akan ada tim lain yang akan latihan dan mengisi lapangan," ujar Rahmad.

Rahmad pun berharap insiden ini tidak terjadi lagi kepada tim peserta lain. Pasalnya hal itu akan mencoreng wajah Indonesia selaku tuan rumah penyelenggara SEA Games 2011.

"Saya pikir harus ada kordinasi yang lebih baik lagi soal penyediaan sarana dan prasarana. Karena ini, menyangkut kredibilitas kita sebagai tuan rumah. Masalah ini semakin vital,  karena kita menjamu beberapa negara-negara asing peserta SEA Games," ujarnya.

Sementara itu, Deputi I Inasoc, Joko Pramono masih belum dapat berkomentar terkait insiden yang terjadi. "Nanti dulu, saya masih rapat," ujar Joko singkat saat dihubungi VIVAnews. (irb)

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016