Saleh Mukadar Peringatkan Persipura

Boaz Solossa
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Deputi Sekjen bidang kompetisi PSSI, Saleh Mukadar menyatakan kalau hak  Persipura Jayapura di ajang Liga Champions Asia bakal hangus jika besok, Sabtu, 26 November 2011, mereka tidak tampil menghadapi Arema di ajang IPL.

Panitia IPL, LPIS (Liga Prima Indonesia Sportindo) akan kembali  menggulirkan kompetisi mulai besok. Laga antara Persipura versus Arema merupakan salah satu yang dijadwalkan.

Namun sejauh ini, menurut Saleh laporan di lapangan menyebut kalau kemungkinan besar tim berjuluk Mutiara Hitam itu tidak siap menjamu Arema. Dan dia menegaskan jika besok Persipura tidak turun bertanding maka  secara otomatis akan membuat hak mereka tampil di Liga Champions Asia hangus.

"Mendengar pemberitaan di media belakangan ini ada kemungkinan Persipura tidak akan ikut. Kami sendiri juga merasa prihatin karena jika mereka tidak ikut, maka secara otomatis hak keikutsertaan mereka di ACL akan hangus," ujar Saleh.

"Sampai saat ini kami belum menerima surat resmi dari mereka soal pengunduran diri. Tapi kabar dari lapangan mengindikasikan mereka tidak akan ikut ke IPL. Calon lawan mereka Arema sudah sampai di Jayapura namun tidak dilayani di sana."

Saleh kembali menjelaskan seandainya nanti Persipura benar-benar batal mengikuti Liga Champions Asia, maka tidak ada opsi penggantian. Menurutnya saat ini AFC sudah mempersiapkan calon lain untuk tampil di babak play off menggantikan tim besutan Jacksen F Tiago.

"Keputusannya, kita tunggu besok. Jika benar-benar tidak tampil melawan Arema, maka seusai aturan AFC, Persipura tidak bisa main di ACL dan AFC sendiri kabarnya akan mengundang klub asal Singapura untuk menggantikannyan," pungkasnya.

Dramatis, 10 Pemain Persipura Tekuk Tuan Rumah BSU

Persipura sudah menentukan pilihan untuk tampil di Indonesia Super League (ISL). Saat ini tim Mutiara Hitam sedang bertarung di Inter Island Cup.

Sekretaris PT Persipura Jayapura Tamrin Sagala sudah menyampaikan surat resmi kepada direktur kompetisi IPL, bahwa Persipura tidak bisa mengikuti jadwal IPL musim 2011/2012.

"Secara tegas kami sudah layangkan surat, tidak bisa ikut liga, kalau jadwalnya seperti yang dikeluarkan direktur IPL," kata Tamrin.

Bomber Tajam MU Waspadai Boaz Solossa
Pelatih Bhayangkara FC, Ibnu Grahan (kanan)

Kesalnya Pelatih BSU Usai Dikalahkan 10 Pemain Persipura

BSU kalah lewat gol telat Boaz Solossa.

img_title
VIVA.co.id
6 Agustus 2016