Babak I, Persisam Masih Ditahan PSAP 1-1

Christian 'El Loco' Gonzales (oranye)
Sumber :
  • Antara/Nugroho Gumay

VIVAnews - PSAP Sigli mampu mengimbangi permainan Persisam Samarinda hingga jeda babak pertama saat kedua tim bertemu di Indonesia Super League (ISL) 2011/2012, Minggu 4 Desember 2011.

Menjamu Persisam di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, PSAP sempat unggul terlebih dulu atas tim tamu. Adalah striker Sayuti yang membawa tuan rumah memimpin lewat gol yang dicetaknya pada menit ke-16.

Berawal dari umpan terobosan Mathonsi Mfundo, Sayuti berhasil lolos dari kawalan kapten Persisam M Roby. Dengan tenang, Sayuti kemudian melepaskan tendangan kaki kanan yang tidak bisa dibendung kiper Usman Pribadi.

Persisam sempat mengalami kesulitan untuk menyamakan kedudukan. Namun, setelah melalui beberapa percobaan, tim berjuluk Pesut Mahakam tersebut berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-32.

Bomber Cristian Gonzales berhasil menyamakan kedudukan bagi Persisam. Setelah melewati bek PSAP, Arifin Gununi, Gonzales dengan tenang melepaskan tendangan pelan namun terukur melewati kiper Fakhrurazi.

Menit ke-45, Persisam nyaris unggul melalui aksi Ronald Fagundez. Namun, tendangan gelandang asal Uruguay tersebut masih tipis di samping kanan gawang PSAP. Hingga jeda kedudukan imbang 1-1 masih bertahan.

Susunan Pemain

PSAP Sigli: Fakhrurazi; Bustami, Arifin Gununi, Ikhwan Hasanudin, Sukma Suaib; Riza Fandi, Ferry Komol, Abdul Faisal, Mathonsi Mfundo; Sayuti, M Ali.

Persisam: Usman Pribadi; Supriyono, Djayusman Triasdi, M Roby, Diaz Angga; Akbar Rasyid, Eka Ramdani, Ronald Fagundez, Fandi Mochtar; Cristian Gonzales, Yongki Aribowo.

Piala Proklamasi Tak Jelas, Arema Enggan Ambil Pusing
Pemain PS Polri

Tim 'Gemuk' PS Polri Diresmikan

Tidak wajar, karena hanya untuk bertanding di turnamen singkat.

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2016