Deltras Tak Gentar Jalani Tour Papua

Pelatih Deltras Sidoarjo Jorg Pieter
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Deltras Sidoarjo akan menjalani laga berat dalam lanjutan Indonesian Super League (ISL) pada pekan pertama 2012 mendatang. Dua tim kuat asal Papua, Persiwa Wamena dan Persipura Jayapura, sudah menunggu The Lobster.

Deltras Tekuk Metro FC Dua Gol Tanpa Balas

Namun tour Papua itu tak lantas membuat sang pelatih Peter Jorge Streibrunne terus menggenjot pemain-pemainnya dengan latihan. Pelatih asal Jerman ini tetap memberikan libur kepada para pemain.

"Kita bukannya merendahkan. Tapi liburan tetap jadi kebutuhan pemain. Saya percaya mereka bisa menjaga performa meski tidak ada latihan resmi seminggu," ucap pelatih asal Jerman tersebut.

PT Liga Bantu Bayar Gaji, Pemain PSMS Lega

Peter sendiri mengaku optimis terlebih dengan kembalinya Budi sudarsono. Cedera lutut kanan pemain yang dijuluki Si Pyton karena kelicinannya di mulut gawang lawan tersebut, ternyata tak separah yang diprediksi tim medis The Lobster.

"Budi kemungkinan kita bawa. Namun soal dia diturunkan atau tidak tetap menunggu hasil observasi terakhir," terang Yudha Pratama, manajer Deltras saat dihubungi terpisah.

Pelita Jaya Jajaki Merger dengan Deltras

Di kompetisi Indonesia Super League musim 2011/2012, Mijo Dadic dkk sudah mengemas 7 poin dari hasil dua kemenangan dan sekali imbang. "Kita tetap mentargetkan hasil maksimal meski dua tim Papua yang jadi lawan cukup berat. Mengacu hasil di Pekanbaru, paling tidak kita incar poin di dua partai tersebut," tambah Yudha.

Laporan: Adi Yoga/Sidoarjo

Delta Mania saat berunjukrasa di depan kantor PSSI

Ratusan Fans Deltras Unjuk Rasa di Depan Kantor PSSI

Mereka mencurigai hasil Perseba Bangkalan vs Perseta Tulung Agung.

img_title
VIVA.co.id
21 Juni 2013