Pelatih Persiba Puji Semangat Juang Pemainnya

Pemain Persiba Balikpapan
Sumber :
  • Goal

VIVAbola - Persiba Balikpapan tampil sempurna di dua laga derby Liga Super Indonesia (ISL) 2011-12. Menjamu tim tetangga yang bertabur bintang, Mitra Kukar, Aldo Barreto Cs bak memperlihatkan kesenioritasan mereka. Mereka menggulung Naga Mekes dengan skor telak 3-1.

Sebelumnya, saat derby melawan Persisam Putra Samarinda, Persiba juga menasbihkan diri sebagai pemenang dengan skor 3-2.

Pelatih Persiba, Haryadi menyebut bahwa, kemenangan ini buah dari disiplin semua pemainnya. Aldo Barreto, Kenji Adachihara dan Shohei Matsunaga bermain apik dan benar-benar merepotkan barisan belakang Mitra. Ditambah lagi dengan penampilan enerjik Sutikno dan Syaiful Lewenusa di dua sayap kiri dan kanan.

"Pemain tampil luar biasa. Mereka seperti mendapat motivasi ekstra. Kemenangan ini sangat penting," tutur Haryadi.

Haryadi mengungkapkan, para pemainnya sempat disengat oleh pinalti Mitra di awal-awal babak pertama. Tapi dia bersyukur, gol dari titik putih itu tak merontokkan semangat bertanding timnya. Justru membuat para pemainnya bertambah semangat ingin membalas gol. Dua gol cepat Aldo akhirnya membalik keadaan. Persiba menguasai keadaan dan mampu bangkit.

Kemenangan ini tentu saja sangat berarti bagi Persiba. Maklum Beruang Madu selama ini kerap kesulitan mendapatkan poin sehingga harus terseok-seok di papan bawah. Kemenangan ini pun diharapkan mampu mengangkat moral bertanding Aldo dan kawan-kawan sebelum menjalani tour ke Aceh dan Medan.

"Target kita mencuri poin di sana. Semoga kemenangan ini memberi motivasi bagi pemain," ujar Manajer Persiba Jamal Al Rasyid.

Langkah Persiba Terhenti di Semifinal Piala Gubernur Kaltim
Pemain PS Polri

Tim 'Gemuk' PS Polri Diresmikan

Tidak wajar, karena hanya untuk bertanding di turnamen singkat.

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2016