Babak I, Mitra Kukar Masih Tertahan Persela

Mitra Kukar
Sumber :
  • Ikram/VIVAnews

VIVAbola - Tuan rumah Mitra Kukar masih tertahan tanpa gol saat menjamu Persela Lamongan di 45 menit babak pertama dalam lanjutan Indonesian Super League (ISL). Beberapa peluang emas yang diperoleh Mitra Kukar berhasil digagalkan kiper Khoirul Huda yang tampil gemilang.

Menjamu Persela di Stadon Aji Imbut, Kamis 2 Februari 2012, Mitra Kukar harus kehilangan Markus Bent saat pertandingan baru berjalan 10 menit. Striker asal Inggris ini ditarik keluar karena cedera dan digantikan Saktiawan Sinaga.

Tim tamu sempat mengancam lewat tendangan bebas Gustavo Lopez pada menit 13. Namun bola sepakan gelandang asal Argentina ini masih melebar tipis di sisi kiri gawang Mitra Kukar yang dikawal kiper Joice Sorongan.

Mitra Kukar membalasnya pada menit 18 lewat tendangan bebas gelandang Nemanja Obric. Namun usaha Obric masih dapat digagalkan kiper Persela, Khoirul Huda yang mampu tampil gemilang menepis bola.

Pada menit 45, Mitra Kukar dapat peluang emas lewat sepakan Arif Suyono memanfaatkan kemelut di mulut gawang Persela. Namun sayangnya, bola hasil sepakan Arif Suyono masih membentur mistar gawang Persela.

Pada masa injury time, kiper Persela melakukan penyelamatan penting dengan menggagalkan tendangan keras gelandang Ahmad Bustomi. Hingga turun minum skor kaca mata tidak berubah.

Susunan Pemain
Mitra:
Joice Sorongan, Isnan Ali, Pierre Njanka, Hamka Hamzah, Saiji Kaneko, Arif Suyono, Nemanja Obric, Ahmad Bustomi, Zulham Zamrun, Marcus Bent (Saktiawan Sinaga, 10'), Anindhito

Jadwal Siaran Langsung TSC, Senin 8 Agustus 2016

Persela: Khoirul Huda, Fathurahman, Roman Golian, Suroso, Taufiq Kasrun, Jimmy Suparno, Gustavo Lopez, I Gede Sukadana, Irsyad Aras, Geri Setia, Mario Costas

Pelatih Madura United, Gomes de Olivera.

Hadapi Juru Kunci, Pelatih Madura United Dipaksa Putar Otak

Dua pemain pilar di sektor pertahanan harus absen.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016