PBR Ditinggal Pelatih Kiper, Deniss Romanovs Turun Tangan

Pelita Bandung Raya (PBR)
Sumber :
  • ANTARA FOTO
VIVA.co.id
Kembali Datangkan Pilar PBR, Persib Masih Bidik Pemain Anyar
- Keputusan Gatot Prasetyo mundur dari kursi Pelatih Kiper Pelita Bandung Raya (PBR) membuat penjaga gawang asal Latvia, Deniss Romanovs, harus bekerja ganda. Selain masih diproyeksikan sebagai kiper PBR, mantan pemain timnas Latvia itu pun harus mengarahkan barisan kiper muda milik PBR seperti Alfonsius Kelvan dan Raden Galuh.

Tiga Eks Bintang PBR Merapat ke Persib

Deniss mengungkapkan selama terjadi kekosongan di kursi pelatih kiper, dia akan menjalani tugas tersebut tanpa perasaan berat hati. "Sekarang kami belum memiliki solusi soal posisi ini (pelatih kiper). Jadi saya harus lakukan ini," ungkap Deniss.
Dejan Antonic Girang Bisa Latih Persib


Dengan pengalamannya, wajar jika Pelatih Kepala PBR, Dejan Antonic, memberikan kepercayaan kepada Deniss. Namun, Deniss mengaku tetap berharap PBR segera mencari pelatih kiper baru agar lebih fokus menjalankan tugas utamanya mengawal gawang The Boys Are Back.


"Bagaimanapun saya juga harus fokus dan konsentrasi menjadi kiper. Mungkin akan lebih baik jika tugas ini bisa dipisahkan," ungkapnya.


Gatot memutuskan mundur dari jabatan pelatih kiper PBR dengan alasan ingin lebih fokus pada pekerjaannya sebagai pegawai negeri sipil. Apalagi, Gatot yang bekerja di Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung dipercaya jadi Kepala Pengelola Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).


Namun, Gatot menolak jika mundur karena ada kaitannya dengan masalah keuangan yang melanda klub. Gatot menegaskan yang terjadi adalah dia tidak memperpanjang kontrak dengan PBR.


"Memang kontrak saya sudah habis dan tidak saya perpanjang," ungkapnya.


"Alasannya lebih ke pekerjaan saya sebagai PNS. Saya harus fokus karena dinas tempat saya bekerja memberikan tugas mengelola GBLA. Apalagi, pelaksanaan PON 2016 kian dekat dan GBLA harus beres sebelum pelaksanaan PON," tegas mantan kiper Persib Bandung di era 1990an tersebut. (One)


![vivamore="
Baca Juga
:"]

Timnas Indonesia Dipastikan Gagal Tembus Piala Asia U-23

Legenda Arsenal 'Remehkan' Kehebatan Harry Kane

Hasil Lengkap Laga Sepakbola Internasional Malam Tadi

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya