Kata Kapolri Soal Isu Pengaturan Skor di Sepakbola Indonesia

Kapolri Jenderal Badrodin Haiti
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir
VIVA.co.id
Usai Umumkan Gabung Chelsea, Conte Terancam Penjara
- Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Badrodin Haiti, mengatakan, jika ada kasus pengaturan skor pertadingan SEA Games 2015 antara Indonesia vs Thailand dan Vietnam silahkan konfirmasi kepada pihak yang berwenang.

FIFA Perpanjang Hukuman Para Pengatur Skor di Italia

"Silahkan masyarakat yang punya datanya, silahkan menyampaikan kepada Polri," ujar Badrodin di PTIK, Jalan Tirtayasa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 17 Juni 2015.
Kasus Pengaturan Skor di Liga Belanda Mulai Terkuak


Menurut mantan Kapolda Jawa Timur ini, pada kasus pengaturan skor sepakbola, kepolisian Indonesia pernah membantu untuk mengusut para pelaku pengaturan skor di luar negeri.


"Kita pernah membantu kepolisian di Spanyol untuk menangkap pelaku pengaturan skor. Yang di Eropa ini kita sudah menangkap, dan kita serahkan ke kepolisian Spanyol," tuturnya.


Menurut dia, selama ini kasus ataupun isu yang beredar mengenai pengaturan skor sepakbola hanya sebatas wacana.


"Di kita ini, selama ini orang menduga-duga saja, hanya isu-isu saja, tidak ada data konkret. Tetapi, kalau ada punya informasi terkait ini, kita lindungi pelapor itu," katanya.


Seperti diberitakan sebelumnya, Tim Advokasi #Indonesia VS MafiaBola menuding Sepakbola Indonesia telah dikuasai oleh mafia dan pengatur skor. Namun, untuk sementara, mereka baru mengungkapkan bukti rekaman kepada media. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya