Persib Siap Jawab Tantangan Arema

Tim Persib Bandung 2015
Sumber :
  • Persib.co.id
VIVA.co.id
Bus Rombongan Persib Kecelakaan
- Persib Bandung sepertinya mulai kembali bergairah. Setelah dipastikan bakal mengikuti turnamen Piala Presiden 2015 yang digagas Mahaka Sports & Entertainmnet, Maung Bandung kini mendapatkan undangan dari Arema Cronus untuk melakoni sebuah laga persahabatan.

Stadion Pakansari Jadi Opsi Utama Kandang Persib

Maung Bandung pun memastikan siap menjawab tantangan dari Singo Edan. Kedua klub dalam dua musim terakhir selalu terlibat bentrok di laga-laga krusial seperti semifinal kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 dan final Inter Island Cup (IIC) 2014.
Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia


Manajer Persib, Umuh Muchtar, mengungkapkan sejauh ini pihaknya belum secara mengetahui detail terkait tanggal pelaksanaan pertandingan. Namun kemungkinan besar laga tersebut akan dilaksanakan di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang.


"Saya belum tahu juga kepastiannya, sebab belum ada undangan resminya. Namun kalau memang iya mau ada uji coba, kami cukup siap. Apalagi kalau kita maupun mereka bertandingan dengan mengandalkan pemain lokal. Saya kira ini akan jadi pertandingan yang menarik walau hanya persahabatan," ujar Umuh.


Sambil menunggu kepastian uji coba melawan Arema maupun agenda lainnya termasuk kemungkinan berpartisipasi di turnamen Piala Presiden 2015, Umuh mengatakan, seluruh anggota skuad Maung Bandung akan lebih dulu dikumpulkan.


"Tim akan lebih dulu kita kumpulkan. Kami juga nanti akan minta konfirmasi dari pihak Arema sejauh mana rencana pertandingan persahabatan ini. Jika jadi nanti pelatih (Djadjang Nurdjaman) yang akan kasih pengarahan dan mengkondisikan para pemain," jelas Umuh.


"Kalau jadi saya kira pertandingan persahabatan itu akan sangat berguna buat tim, khususnya pemain karena sudah cukup lama tidak menjalani pertandingan. Tapi sekali lagi alangkah lebih baiknya kalau ada pemberitahuan secara resmi," pungkas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya