Sponsor Mendekat, Mahaka Sebar Undangan ke Klub ISL

Amarzukih saat masih berkostum Persija.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
VIVA.co.id
Pelatih Persija Akui Keganasan Borneo FC
- Geliat Mahaka Sports and Entertainment untuk menggelar turnamen sepakbola terus terlihat. Penjajakan ke pihak sponsor pun terus gencar dilakukan.

Persija Kalah Beruntun di 3 Pertandingan, Ini Kata Pelatih

Mahaka memang rencananya menjadi promotor sebuah turnamen bertajuk "Piala Indonesia Satu" untuk mengisi vakumnya kompetisi sepakbola tanah air. Namun, format dan bentuk kompetisi masih tidak jelas.
Pelatih Persija Setuju Syahrian Abimanyu Kena Kartu Merah Lawan Borneo


Sebelumnya, pihak Mahaka menilai masih ada beberapa masalah yaitu terkait sponsor dan stasiun televisi yang akan menayangkan turnamen tersebut. Pergerakan cepat pun langsung dilakukan.


"Pertemuan dengan sejumlah calon sponsor sudah dilakukan, hanya tinggal tunggu kesepakatan angkanya saja," aku CEO Mahaka, Hasani Abdulgani, saat dihubungi
VIVA.co.id
. Namun, ia masih enggan membeberkan perusahaan yang tengah didekatinya tersebut.


Dengan sudah dapatnya calon sponsor, Mahaka pun mulai berani menyusun rencana ke depan. Menurut Hasani, pertemuan segera dilakukan pada akhir pekan ini sebelum masuknya waktu libur Idul Fitri selama dua pekan ke depan.


Pertemuan ini akan menjelaskan soal format turnamen, besarnya hadiah, sekaligus menghitung jumlah klub yang akan jadi peserta Piala Indonesia Satu nanti.


"Kami akan tunggu feedback dari klub-klub sampai (Rabu) malam ini dan rencananya akan bertemu pada akhir pekan nanti. Pertemuan nanti seperti
manager meeting
, menjelaskan bentuk turnamen ini dan juga mendengarkan masukan klub-klub," tambah Hasani.


"Sejauh ini masih fokus klub ISL dulu. Tapi, kalau nanti ada kekurangan kuota terkait format turnamen, baru mungkin kita undang klub Divisi Utama. Tapi, untuk sampai saat ini baru ISL dulu," katanya menjelaskan.


Menurut Hasani, sampai saat ini izin tidak ada masalah karena BOPI (Badan Olahraga Profesional Indonesia) sebelumnya sudah memberikan surat dukungan.


"Nanti setelah pertemuan baru terlihat klub siapa saja yang akan ikut, baru kita ajukan kembali permohonan izin ke BOPI untuk surat rekomendasi," beber Hasani menyangkut perizinan. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya