Incar Gelar Juara, Persib Bakal Diisi Tiga Pemain Asing

Konate Makan Persib Bandung di Final Piala Presiden 2015
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id - Keberhasilan Persib Bandung dalam tiga musim terakhir meraih sejumlah trofi juara menumbuhkan kepercayaan diri di benak Manajer Umuh Muchtar.

5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman

Sosok yang dikenal loyal kepada Maung Bandung itu bahkan berharap Firman Utina cs bisa menghadirkan trofi juara berikutnya yakni, Piala Jenderal Sudirman.

Selain Piala Presiden 2015, sebelumnya Maung Bandung pun sukses meraih gelar juara Piala Wali Kota Padang 2015, juara Indonesia Super League (ISL) 2014, serta juara turnamen Celebes Cup 2013.

Turnamen yang rencananya akan dilaksanakan mulai pertengahan November hingga Januari 2016 tersebut, jadi ajang berikutnya yang bakal dijajal Maung Bandung.

Ajang itu juga sekaligus jadi lahan selanjutnya bagi Maung Bandung untuk mendulang prestasi membanggakan di tengah tak adanya kompetisi resmi yang digelar di Tanah Air akibat pembekuan PSSI oleh Kemenpora yang berujung sanksi FIFA.

Umuh mengungkapkan keberhasilan menjadi juara Piala Presiden 2015 jadi modal berharga bagi pasukan Maung Bandung saat menjajal turnamen Piala Presiden 2015.

Bus Rombongan Persib Kecelakaan

Apalagi tiga pemain asing Persib yakni, Makan Konate, Ilija Spasojevic dan Vladimir Vujovic yang sebelumnya diragukan bisa kembali sudah menyatakan kesiapannya membela lagi Persib meski hanya di turnamen yang sifatnya eksibisi.

"Target kami menjadi juara di Piala Sudirman nanti. Tapi saya tetap tak ingin hal itu jadi beban buat anak-anak dan tim. Mereka harus tetap main enjoy, karena menang dan kalah dalam sepakbola itu biasa. Kalau bisa juara itu jadi nilai lebih dan tentunya akan membanggakan," ujar Umuh.

Ditanya soal peta persaingan kekuatan di Piala Sudirman yang di atas kertas lebih menjanjikan persaingan dan tantangan lebih berat, Umuh menegaskan, cukup percaya terhadap kemampuan para pemain di lapangan.

"Insya Allah di Piala Sudirman nanti, kami akan memakai tim yang sama seperti saat Piala Presiden kemarin. Tiga pemain asing kami sudah menyatakan siap. Termasuk Vladimir pun sudah saya telepon dan dia mengatakan juga sudah siap," tuturnya.

Soal persaingan dengan tim lain, Umuh mengaku tidak menjadi masalah. Walaupun harus bertemu tim sekelas Persipura.

Stadion Pakansari Jadi Opsi Utama Kandang Persib

"Anak-anak juga sudah punya pengalaman menghadapi mereka. Insya Allah, dengan usaha keras dan rida-Nya Persib bisa kembali jadi juara," ujar Umuh.

Babak penyisihan turnamen Piala Jenderal Sudirman rencananya akan dilaksanakan di tiga kota yakni, Malang, Surabaya dan Gianyar (Bali).

Sebanyak 15 klub akan bertarung dan dibagi ke dalam tiag grup, dimana juara dan runner-up ditambah dua peringkat ketiga terbaik berhak lolos ke babak delapan besar. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya