Piala Jenderal Sudirman

Perlahan, Skuad Persija Tunjukkan Kemajuan

Pemain Persija, Raphael Maitimo saat sesi latihan di Malang
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dyah Ayu Pitaloka

VIVA.co.id - Persija Jakarta memulai persiapan menuju turnamen Piala Jenderal Sudirman dengan kondisi compang-camping. Mulai dari minimnya anggota skuad, hingga kondisi finansial yang tidak sehat.

Persija Kalah Beruntun di 3 Pertandingan, Ini Kata Pelatih

Namun, dengan armada yang sebagian diisi orang baru, termasuk jajaran kepelatihan, klub berjuluk Macan Kemayoran ini perlahan menunjukkan kemajuan yang cukup siginifikan.

(Baca juga: Arema Akali Peraturan, Presiden Persija Minta Langkah Tegas)

Kurang lebih, sepekan sudah skuad asuhan Bambang Nurdiansyah menjalani pemusatan latihan di Batu, Malang. Pematangan taktik dan fisik menjadi fokus eks pelatih Persita Tangerang tersebut.

Pelatih Persija Setuju Syahrian Abimanyu Kena Kartu Merah Lawan Borneo

Persiapan terakhir, mereka akan melakoni laga uji coba melawan Persikoba Kota Batu di Lapangan Agro Kusuma, Sabtu, 14 November 2015. Pertandingan berhasil dimenangkan Raphael Maitimo dan kawan-kawan dengan skor 4-1.

Hasil ini membuat sang arsitek anyar merasa lega. Meski diakuinya, masih ada beberapa pemain yang kondisi kebugarannya belum sempurna, namun waktu satu pekan jelang pertandingan perdana melawan Persipasi Bandung Raya pada 19 November 2015 mendatang masih bisa dimanfaatkan.

“Sudah mengerucut tapi memang masih ada beberapa pemain yang belum kembali bugar seperti Pacho dan Maitimo, kita masih ada 1 minggu, mudah-mudahan mereka kembali ke porsinya,” ujarnya Bambang seperti dilansir laman resmi klub.

Syahrian Abimanyu Kartu Merah, Persija Dikalahkan Borneo FC

(mus)

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman

Pelatih Persija Akui Keganasan Borneo FC

Pelatih Persija, Sudirman mengakui Borneo FC layak menang atas timnya. Dia juga menilai para pemainnya masih sering melakukan kesalahan.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022