Piala Jenderal Sudirman

Kemenangan Arema Masih Sisakan Satu Masalah

Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
VIVA.co.id -
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
Arema Cronus sukses menumbangkan Persipasi Bandung Raya dalam laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman, Senin 16 November 2015. Arema mengunci kemenangan dengan skor 4-2.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Keempat gol dari Arema, masing-masing dicetak oleh Kiko Insa, Cristian Gonzales (2 gol) dan Sunarto. Sementara dua gol PBR berasal dari Gaston Castano dan penalti Kim Kurniawan.
Pemain Terbaik Piala Bhayangkara Bersyukur Dipanggil Timnas


Walau menang, pelatih Joko Susilo menyayangkan terjadinya gol cepat PBR. Konsentrasi pemain dinilainya masih menjadi permasalahan anak-anak Singo Edan.


“Dari awal kami sudah antisipasi adanya serangan cepat itu, pemain harus konsentrasi sejak menit awal,” kata Pelatih Arema Cronus usai pertandingan.


"Satu menit saja hilang konsentrasi begitulah, kesalahan sedikit bisa dimanfaatkan lawan. Ini jadi bahan evaluasi kedepannya agar tidak terulang,” sambungnya.


Sementara itu, pelatih Pieter Huistra menyayangkan kekalahan PBR di laga ini. Menurutnya PBR bisa saja unggul bila pemain bisa lebih tenang setelah posisi unggul 1-0.


Kerjasama antara lini belakang dan lini depan menurutnya juga bermasalah. Walau begitu, dia optimistis pertandingan berikutnya penampilan PBR akan lebih baik,


"Gol terlalu cepat, lini belakang dan depan ada masalah sehingga kesalahan itu harus dibayar dengan kemenangan Arema. Saya percaya kami lebih baik, kami kemasukan hanya karena panik,” ujar Huistra.


Dengan kemenangan ini, Arema kokoh di puncak klasemen grup A dengan koleksi 6 poin dari dua laga. Sementara itu, PBR menemani Persegres Gresik United di dasar klasemen dengan nirpoin dari satu laga yang sudah dijalani.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya