Piala Jenderal Sudirman

Babak I, Mitra Kukar Ungguli Bali United Lewat Gol Cantik

Pemain Mitra Kukar merayakan gol
Sumber :
  • www.ligaindonesia.co.id
VIVA.co.id
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
- Mitra Kukar untuk sementara unggul 1-0 atas Bali United di babak pertama lanjutan penyisihan grup Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat 20 November 2015.

Hajar Bali United, Arema Kembali Kuasai Puncak Klasemen TSC

Laga berlangsung ketat sejak menit pertama. Bali United lebih dulu mengancam pada menit 4 melalui sunduluan Hansamu Yama. Sayang bol masih melebar ke sisi kiri gawang yang dikawal kiper Shahar Ginanjar.
Babak I: Gol Jarak Jauh Bawa Arema Ungguli Bali United

 

Pada menit 12, giliran Mitra Kukar yang mengancam lewat tendangan keras Rizky Pellu dari sudut sempit. Namun bola masih bisa dimentahkan kiper Bali United Mochamad Dicky.


Mitra Kukar akhirnya memecah kebuntuan pada menit 28. Berawal dari lolosnya Patrick Dos Santos dari perangkap offside yang langsung solo run menusuk jantung pertahanan Bali United.


Mochamad Dicky yang maju untuk menutup ruang tembak justru diperdaya Dos Santos melalui tendangan lob (bola  melambung). Skor 1-0 untuk keunggulan Mitra Kukar bertahan hingga turun minum. 


Susunan Pemain:
Mitra Kukar:
Shahar Ginanjar, Abdul Gamal, Arthur Cunna, Yanto Basna, Zulkifli Syukur, Rizky Pellu, Rodrigo Dos Santos, Defri Rizky, Syakir Sulaiman, Yogi Rahadian, Patrick Dos Santos


Bali United:
Mochamad Dicky, Ricky Fairin, Ambrizal, Hansamu Yama, Endra Permana, Paulo Sitanggang, Fadil Sausu, Hendra Sandi, Yabes Roni, Lerby Eliandry, Bayu Gatra

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya