Piala Jenderal Sudirman

Dua Andalan Arema Siap Turun Kontra Persipura

Pemain Arema Cronus, Samsul Arif.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dyah Ayu Pitaloka
VIVA.co.id -
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
Arema Cronus dipastikan bisa kembali memainkan Kiko Insa dan Samsul Arif kontra Persipura pada babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, besok. Keduanya sudah dalam kondisi baik usai diterpa cedera.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

"Memang kondisinya belum 100 pulih dari cidera namaun saya berharap keduanya bisa diturunkan saat melawan Persipura Jayapura,"kata pelatih Arema Joko ‘Gethuk’ Susilo usai latihan tim di lapangan sepak bola Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Yogyakarta, Jumat 11 Desember 2015.
Pemain Terbaik Piala Bhayangkara Bersyukur Dipanggil Timnas


Menjalani latihan perdana di Jogja, Kiko Insa dan Samsul Arif tampak langsung berlatih dengan rekan-rekannya. Mereka pun berlatih bersama dengan pemain lainnya.


Semua menu latihan baik fisik dan taktik dengan lancar juga dilahap kedua pemain yang mendapat cedera saat TC di Pantai Balekambang beberapa waktu lalu.


“Ini sudah dicoba ikut latihan juga tidak ada masalah. Saya berani kok memainkan keduanya nanti,”ujarnya.


Pada latihan perdana ini, Gethuk memberikan menu latihan lengkap hampir dua jam. Meski materi game hanya diberikan sekitar 15 menit di pengujung laga, namun Gethuk tidak terlalu menggenjot pasukannya dalam sesi latihan.


“Materi latihan hari ini hanya conditioning dan maintenance untuk laga Hari Minggu 13 Desember 2015. Ada sedikit taktik yang diulang agar pemain tidak lupa,” kata dia.


Terkait dengan rekor sempurna dari Arema saat babak penyisihan grup lalu, Gethuk meminta anak buahnya melupakan statistik tersebut.


“Kami abaikan statistik itu. Tim-tim lawan di fase ini lebih kuat jadi pemain harus kerja keras dan berkonsentrasi penuh,”bebernya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya